Libur akhir pekan ke mana saja nih?Â
Telaga Ngebel adalah salah satu telaga yang terkenal di samping telaga Sarangan yang berlokasi di Kabupaten Magetan.Â
Namun berbeda dengan telaga sarangan yang sudah mengalami renovasi dan pembangunan, telaga ngebel adalah telaga alam yang terjadi secara alami dan minim perubahan.Â
Di samping tempat wisata, telaga ngebel juga jadi tempat favorit para pemancing dan pesepeda.
 Kalau saya lebih suka berboncengan sepeda motor dengan suami karena lokasinya relatif dekat, meski saya tinggal di Madiun, dan telaga ngebel berlokasi di kabupaten Ponorogo. Dari rumah saya ke arah timur, dalam waktu sekitar setengah jam sudah sampai di lokasi.Â
Tapi karena lama tak kesini terasa jauh dan medannya semakin berat. Menanjak dan menikung dan jalan rusak membutuhkan konsentrasi tinggi untuk melewatinya.Â
Sebelum mencapai telaga ngebel, pengunjung dicegat di portal untuk membayar tiket masuk 8 ribu/ orang.Â