4. Roti maryam diolesi kental manis secukupnya, diberi topping potongan pisang raja, lalu ditaburi meises dan keju parut.
5. Roti maryam yang sudah diberi topping dipanggang lagi sampai meses dan kejunya melumer.
6. Wajan bisa ditutup agar uap panas terkumpul untuk mempercepat kematangan.
7. Jika sudah matang, roti maryam legit bisa diangkat.
Jadi, deh! Praktis dan hemat, kan? Waktu yang diperlukan untuk membuat 3 roti maryam legit sekira 30 menit. Kandungan gula dalam cemilan ini berasal dari roti maryam, kental manis, meises, dan  pisang raja. So, bagi yang diet gula, makannya dikira-kira saja ya! Sesuaikan dengan kebutuhan.  Biayanya delapan ribuan per biji. Penasaran? Buruan coba, gih!
Eh, toppingnya bisa diisi sesuai selera loh ... Sesuaikan saja dengan bahan-bahan yang tersedia di rumah. Bisa pakai saus tomat/saus sambal/mayonais, sayuran, sosis, atau daging asap untuk menciptakan rasa gurih. Atau bisa dimodifikasi dengan buah-buahan seperti kue pai. Dan lain-lain. Suka-suka kamu aja, Lur!
Â
#roti maryam
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H