Mohon tunggu...
Shinee_na
Shinee_na Mohon Tunggu... -

Shinee_na

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Hari Minggu Menurut Berbagai Pendapat

12 November 2017   19:21 Diperbarui: 12 November 2017   19:36 1898
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jika ditanya hari apa yang paling kamu tunggu, pasti kamu akan menjawab hari minggu bukan? Tentu saja, karena pada  hari minggu kamu bisa berhenti sejenak dari segala aktivitas yang melelahkan. Bagi sebagian orang hari Minggu adalah hari yang menyenangkan. Kita bisa berkumpul dengan keluarga kita tercinta bahkan rekreasi bersama. Namun, sebagiannya lagi berpendapat bahwa hari minggu adalah waktunya untuk bangun siang, bermalas-malasan diatas tempat tidur, internetan sampai jari tangan keriting dan akhirnya masuk malam Senin. Nah, kali ini shinee_na mencoba mengartikan hari minggu dari berbagai sudut pandang.

Bagi saya pribadi hari minggu adalah hari yang cukup menyenangkan, tidak begitu istimewa namun tetap bermakna. Tanpa hari minggu kita tak bisa menikmati hari senin dan terlebih lagi  para anak muda tak akan bisa bersenang-senang ria di sabtu  malam minggu tanpa adanya hari minggu.

Terkadang saya  berpikir, sepertinya saya pernah menyia-nyiakan waktu hari mnggu. Kenapa?? Karena intensitas kegiatan saya di hari minggu hanya ada didalam kamar tanpa ada kegiatan yang bermakna kecuali ketika mengerjakan setumpuk tugas kampus. Kenapa tidak jalan-jalan atau berlibur? Kenapa tidak berolahraga biar sehat? Kenapa tidak belajar memasak? Kenapa? sebenarnya, sedari awal saya sudah merencanakan berbagai hal akan tetapi, semua itu gagal dengan alasan yang jelas dan juga terkadang tanpa alasan yang jelas.Pendapatku..

Pendapat berikutnya yakni menurut para pekerja swasta maupun pekerja kantoran. Mereka menganggap bahwa hari minggu adalah hari yang tepat menyalurkan hobi yang dimilikinya seperti memancing, berolah raga dengan lari pagi, berenang, sampai bermain futsal. Terkadang untuk mengisi kekosongan di hari minggu mereka juga tidak melakukan hal apapun mereka hanya butuh waktu untuk diri mereka sendiri, karena ini akan memberikan waktu dan juga kesempatan bagi dirinya sendiri untuk bisa lebih santai atau melakukan berbagai hal yang ingin dilakukannya sendiri saja. 

Mereka menyebutnya dengan "metime". Meskipun sekedar diam dan istirahat di rumah atau bersih-bersih kamar tidur serta menata segala sesuatunya agar terlihat lebih indah dan menyenangkan. Hal seperti ini akan membuat dirinya menjadi  lebih fresh dan menjadi lebih santai, sehingga hari mingguny terasa lebih bermanfaat.

Selanjutnya yakni hari minggu menurut para pelajar khususnya kalangan siswa SD maupun SMP menurut mereka hari minggu adalah hari yang menyenangkan karena pada hari minggu mereka libur tidak masuk sekolah. Menurut adik saya hari minggu adalah hari terfavorit. Di hari minggu ia bisa bebas bermain sesuka hati. Meskipun setiap sepulang sekolah ia juga tak pernah absen untuk bermain namun baginya hari minggu tetaplah hari yang paling tapat untuk bermain dan berkumpul dengan teman-teman sebayanya.

Bagi para ibu, hari minggu mungkin bukanlah suatu hal yang istimewa.  Hari minggu bukanlah hari untuk bersantai-santai ria, karena mereka harus menyelesaikan pekerjaan rumah yang menumpuk, mulai dari  mencuci pakaian, membersihkan rumah, memasak, menyeterika seragam sekolah sang anak, sampai menjahit baju anaknya yang robek. Begitulah pandangan saya tentang hari minggunya para iibu-ibu. Namun tidak semua ibu-ibu juga mengalami hal tersebut. Ada sebagian juga ibu-ibu khususnya ibu-ibu sosialita yang menghabiskan hari mingunya di pusat perbelanjaan.

Sedangkan bagi para ayah khususnya ayah saya pribadi. Hari minggu adalah hari  untuk keluarga. Setelah disibukan dengan urusan pekerjaan selama sepekan inilah waktunya untuk meluangkan waktu bersama keluarga tercinta. Kita bisa menghabiskan hari minggu dengan kegiatan yang menarik seperti berkebun bersama, kita juga berwisata dengan keluarga kita tak perlu mewah cukup berkunjung ke kebun binatang misalnya disana kita akan mendapatkan banyak pengetahuan untuk si buah hati. Pada intinya bagaimanapun bentuk kegiatan yang kita lakukan di hari minggu hendaknya hari minggu itu bisa dimanfaatkan dengan baik dan mengasilkan sesutu yang baik pula

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun