Apa sih tantangan pebisnis online saat ini? Ada cukup banyak, mulai dari persaingan di marketplace yang begitu ketat dan sengit hingga mecari konsumen yang tepat. Selain kedua itu, salah satu tantangan pebisnis online yang cukup berat yakni mencari jasa pengiriman yang tepat untuk mengirimkan paket-paketnya ke tangan konsumen. Suksesnya bisnis online, suksesnya memilih jasa pengiriman.
Saat ini mungkin mencari jasa pengiriman tidak sesulit dahulu, terlebih dengan mudahnya menemukan jasa pengiriman barang dan cukup beragamnya jasa pengiriman barang. Ada yang sudah menjadi brand minded di masyarakat Indonesia, tetapi masih ada juga yang belum dikenal luas oleh masyarakat.
Beragamnya jasa pengiriman barang di Indonesia semakin memudahkan para pemilik bisnis dalam menentukan pilihan pengiriman barangnya. Lalu apa sih yang membuat para pebisnis online memilih jasa pengiriman tersebut? Ada banyak faktor: Salah satunya cepat. Yah, karena pelanggan ingin menerimanya barang dibelinya secara online dengan cepat, sehingga kecepatan menjadi salah satu penilaian yang mendasar pebisnis online memilih jasa pengiriman tersebut.
Bicara cepat, kita akan membahas salah satu jasa pengiriman yang mungkin belum begitu dikenal luas oleh masyarakat bahkan para pebisnis online. Mungkin tulisan ini akan membuka mata pebisnis online untuk memilih jasa pengiriman satu ini sebagai pilihan utama jasa pengiriman barang di Indonesia dan memasukannya ke dalam list jasa pengiriman yang digunakan untuk mengirimkan paket-paketnya ke tangan konsumen.
Siapakah jasa pengiriman tersebut? JET EXPRESS!!
Siapa JET EXPRESS?
Anda pasti bertanya-tanya siapa sih JET EXPRESS? Apakah sama dengan JnT Express? Usut punya usut, ternyata JET EXPRESS dan JnT merupakan jasa pengiriman yang berbeda. Entah kenapa, keduanya memiliki nama yang hampir sama bahkan warna merah yang hampir mirip. Namun keduanya berbeda loh.Â
JET EXPRESS menyebutkan mereka berdiri pada pertengahan 2015, jika dihitung-hitung, saat ini JET EXPRESS sudah berusia sekitar 4 tahun. Tentunya usia 4 tahun mungkin masih terlalu muda dan masih kalah pamor dengan salah satu jasa pengiriman brand minded di Indonesia yang sudah dikenal luas tersebut.
Kenapa Saya Memilih JET EXPRESS?
Teman-teman pebisnis online pasti bertanya-tanya, kenapa saya memilih JET EXPRESS untuk mengirimkan paket-paket saya ke seluruh konsumen saya, jawabannya adalah CEPAT dan kurirnya ramah-ramah. Bahkan kadang boleh minta packingin paket loh, tapi jangan sering-sering yah! hehehe
Selain itu, saya sudah kecewa dengan jasa pengiriman brand minded yang dikenal luas oleh masyarakat Indonesia. Ceritanya, sekitar tahun 2017, adik saya melamar sebuah pekerjaan di Pekanbaru. Dan ketika melamar, ada syarat-syarat yang lupa kebawa pada saat dia pemberian berkas di Perusahaan di Pekanbaru. Akhirnya, di hari itu juga saya dan orang tua menyiapkan berkas yang dibutuhkan untuk di kirimkan ke Pekanbaru dari Bogor.Â