Mohon tunggu...
ISJET @iskandarjet
ISJET @iskandarjet Mohon Tunggu... Administrasi - Storyteller

Follow @iskandarjet on all social media platform. Learn how to write at www.iskandarjet.com. #katajet. #ayonulis. Anak Betawi. Alumni @PMGontor, @uinjkt dan @StateIVLP. Penjelajah kota-kota dunia: Makkah, Madinah, Tokyo, Hong Kong, Kuala Lumpur, Langkawi, Putrajaya, Washington DC, Alexandria (VA), New York City, Milwaukee, Salt Lake City, San Francisco, Phuket, Singapore, Rio de Janeiro, Sao Paulo, Dubai, Bangkok.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Untuk Afriani, Anak Gaul (Mematikan) yang Kita Kenal

24 Januari 2012   17:23 Diperbarui: 25 Juni 2015   20:29 2392
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Nah, mumpung kamu semua sudah mengenal betul sosok Afriani, mari untuk tidak melupakan sosok yang mematikan ini. Mari kita ingat betul dia. Setidaknya sampai tiba satu malam nanti, ketika bulan purnama bersinar penuh, dan kamu berubah wujud menjadi anak dugem. Terus ingat sosoknya sampai sinar bulan benar-benar sirna dan kamu kembali berubah menjadi anak sekolah atau anak kampus atau anak kantoran (atau apapun wujudmu yang asli).

Silakan saja kamu teruskan dunia gemerlap malammu itu dengan minuman keras dan (sedikit) narkoba. Tapi dengan dua syarat. Jangan pernah berfikir kamu akan aman selamanya dari polisi narkoba. Dan jangan pernah takabbur kamu tidak akan bernasib sial seperti Afriani.

Tapi buat kamu anak gaul yang belum cukup gaul untuk menjadi anak dugem, atau belum punya cukup alasan untuk bergaul dengan mirasantika, saya sarankan jangan pernah menapaktilasi petualangan malam Afriani dan kawan-kawannya menjelang hari naas itu tiba. Jangan pernah minum minuman keras. Jangan pernah coba-coba pakai narkoba.

Karena kalau kamu nekat berubah wujud, bisa jadi kamu hanya akan mengulang tragedi berdarah tersebut dan memaksa saya membuat catatan ini untuk kedua kalinya--dengan namamu tercantum jelas di judul artikel.

Coba bayangkan. Kalau tragedi itu terjadi lagi dan kamu yang ada di balik kemudi Xenia, berapa banyak orang yang akan kamu kecewakan hanya karena pengaruh mirasantika. Berapa luas masa depan yang kamu robohkan hanya demi kesenangan semalam.

Untuk Afriani, anggaplah ini semua sebagai cobaan terakhir bagimu. Kamu masih muda. Belum juga menginjak 30 tahun. Jalanmu masih panjang. Tetaplah barjiwa besar dan berfikiran positif dalam menghadapi hidup dengan kebanggaan yang akan kamu miliki usai berakhirnya masa hukuman nanti.

Banyak hal positif yang bisa kamu lakukan selain jadi anak gaul dan anak dugem. Banyak kebaikan yang bisa kamu ukir sepanjang hidupmu. Kamu terlahir untuk memberi manfaat bagi banyak orang. Yakinilah itu!

Dan, oh, tunggu dulu. Bukankah sebelum kuliah dulu kamu sempat aktif sebagai anak karang taruna? Hidupkanlah sisi baikmu itu. Saya yakin itu masih ada pada dirimu.

Tetap semangat!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun