Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Sosok Pilihan

Anies Bicara Jagoannya di Pilgub DKI, Parpol Baru, dan 2029

10 September 2024   05:31 Diperbarui: 10 September 2024   09:53 503
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tidak terbayang oleh Anies, suatu saat kelak, yakni di pilpres Februari lalu, ia akan jadi pihak yang ditanya oleh moderator.

Terhadap jutaan orang yang masih setia dengan Anies untuk memimpin perubahan, Anies berpesan untuk tetap menjaga harapan. Maksudnya, jangan sampai putus asa. 

Agar mereka yang setia itu bisa konsisten mengungkapkan pikiran, tentu perlu badan atau institusi yang mewadahinya. 

Latar belakang mereka yang setia itu cross border atau berbeda-beda, dan yang menyamakan mereka adalah latar depan yang ditatap bersama-sama, yang menginginkan perubahan.

Nah, bentuk badan itu bisa dengan mendirikan ormas atau parpol baru, itu yang sedang dikaji Anies. Yang pasti, perubahan itu tidak akan ditinggalkan demi meraih keadilan dan kesetaraan.

Salah satu panelis talk show bertanya soal anak perempuan Anies yang menjadi pendukung Abah yang paling setia. Abah adalah panggilan anak-anak Anies kepadanya.

Menurut Anies,  keluarganya menjadi pendukung yang unconditional trust atau yang percaya tanpa syarat, sehingga ia bisa tenang beraktivitas di luar rumah.

Terhadap pertanyaan kenapa Anies menolak tawaran PDIP untuk maju di Jawa Barat padahal itu kesempatan yang baik, Anies menjawab karena dampaknya secara moral kurang baik. 

Ada panelis di acara tersebut yang mengatakan, penolakan itu karena Anies tidak mau head to head dengan Ketua Umum PKS Ahmad Syaikhu yang maju di Pilkada Jawa Barat.

Apakah Anies akan maju di Pilpres 2029? Anies tidak mau berandai-andai karena masanya masih relatif lama. Apa yang akan terjadi di masa datang kita tidak tahu, kata Anies. 

Jadi, Anies memilih untuk mengerjakan sesuatu dengan cara step by step, tanpa harus dikaitkan dengan target di tahun 2029.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosok Selengkapnya
Lihat Sosok Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun