Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Lawan Korea Utara, Tim Garuda Muda Berharap Dewi Fortuna

24 September 2023   09:45 Diperbarui: 24 September 2023   10:03 335
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Skuad Garuda Muda|dok. ANTARA FOTO/NOC Indonesia, dimuat Detik.com

Sore ini (24/9/2023) nasib Timnas Indonesia U24 yang dijuluki sebagai "Garuda Muda" akan ditentukan, apakah mampu melaju ke babak 16 besar Asian Games 2022 atau harus tersingkir.

Sebetulnya, harapan untuk melaju cukup terbuka lebar, termasuk bila Indonesia "hanya" menduduki peringkat ketiga di grup F bersama Korea Utara, Kirgistan, dan Taiwan.

Soalnya, dari 6 grup yang ada, 4 peringkat ketiga terbaik akan menemani 6 juara grup dan 6 runner up grup di babak berikutnya. 

Jadi, kalah sekalipun dari Korea Utara yang menjadi lawan pamungkas Indonesia di babak penyisihan sore ini, harapan itu tetap ada, meskipun sangat tergantung pada skor akhir laga Kirgistan vs Taiwan.

Maka, jalan yang paling aman, Indonesia jangan sampai kalah dari Korea Utara. Kalaupun tidak menang, mampu menahan imbang sudah meloloskan Indonesia ke 16 besar.

Masalahnya, sekadar menahan imbang Korea Utara yang dalam 2 kali penampilannya selalu memetik poin sempurna tanpa kebobolan 1 gol pun, sangat tidak gampang.

Korea Utara memang tidak sedahsyat Korea Selatan dalam kepiawaian mengolah bola di lapangan hijau.

Tapi, jika harus jujur dan bersikap realisitis, Garuda Muda saat ini yang diarsiteki oleh pelatih bertangan dingin Indra Sjafri, sangat jauh dari kondisi ideal.

Indra Sjafri memang dipuja-puji karena kesuksesannya bersama Timnas U-22 meraih medali emas Sea Games 2023 di Kamboja beberapa bulan lalu.

Namun, harus diingat, ketika itu tim Indonesia punya persiapan dalam pemusatan latihan (training center) dengan durasi yang memadai.

Sekarang, para pemain baru berkumpul semua saat sudah terbang ke kota Hangzhou, kota di China tempat penyelenggaraan Asian Games.

Beberapa bulan lalu, Timnas U-22 beruntung diperkuat pemain bintang seperti Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, dan Ramadhan Sananta.

Nah, adapun di Tim Asian Games ini, ketiga pemain bintang di atas tidak dilepas oleh klubnya, sehingga Indra terpaksa mengambil pemain lain yang tergolong grade B.

Memang, skuad ideal adalah timnas U-23 yang baru saja sukses lolos ke Piala Asia U-23 dan dilatih oleh Shin Tae Yong.

Di tim yang mengalahkan Turkmenistan dan Taiwan tersebut, tidak saja ada Marselino, Sananta, dan Arhan, tapi juga ada beberapa pemain naturalisasi.

Pemain dimaksud adalah Ivan Jenner dan Rafael Struick. Juga ada pemain jangkung Elkan Baggott yang merumput di Inggris.

Tak heran, Taiwan yang oleh Timnas U-23 dibantai 9-0, di Asian Games malah mempecundangi Indonesia, di mana Garuda Muda kalah 0-1.

Garuda Muda memang menang di laga perdana melawan Kirgistan 2-0. Tapi, hal itu sedikit banyaknya berbau keberuntungan.

Nah, apakah dewi fortuna akan kembali menaungi Garuda Muda sore ini seperti saat melawan Kirgistan? Mari kita tunggu dan doakan.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun