Akhirnya kembali ke hakikat kuliner itu sendiri, kekuatan cita rasa masakan yang dihidangkan juga harus lebih enak ketimbang yang dijual di warung biasa.
Jika makanannya istimewa, di kaki lima pun dicari orang. Tapi bukan itu yang menjadi bahasan tulisan ini yang menekankan suasana tempat makan yang unik, sehingga orang datang tidak sekadar untuk makan.Â
Keunikan desain tempatnya itulah yang menjadi objek berfoto yang akan diunggah pengunjung di media sosial. Hanya jangan sampai karena mengejar keunikan tempat, abai dengan cita rasa masakan yang disediakan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H