Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Money Artikel Utama

Diferensiasi pada Bisnis Kuliner, Tak Cukup Sekadar Tempat yang Unik

12 Maret 2020   00:07 Diperbarui: 16 Maret 2020   04:13 1313
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Berkonsep pesawat terbang (kompas.com)

Selalu menarik untuk mengamati bisnis kuliner, seperti rumah makan, restoran, kafe, dan sebagainya. Soalnya inilah bisnis yang tidak ada matinya.

Tentu saja ada usaha kuliner yang gagal meraih pelanggan yang cukup sehingga terpaksa menghentikan usahanya. Tapi secara umum untuk rata-rata industri di bidang kuliner, kecenderungannya selalu tumbuh, karena produknya menjadi kebutuhan rutin dari semua orang.

Apalagi sejak beberapa tahun terakhir ini, budaya makan di luar rumah bersama keluarga atau teman semakin marak, yang diikuti dengan semakin seringnya postingan mereka yang lagi menikmati kuliner beredar di media sosial.

Walaupun secara umum bisnis makanan pasti dicari orang, kalau kita bicara secara individu, saking banyaknya restoran, khususnya di kota besar, membuat persaingan sesama pelaku usaha kuliner, sungguh ketat.

Maka bagi pemain baru, mau tak mau harus punya konsep yang unik sebagai diferensiasi atau faktor pembeda. Tentu maksudnya untuk menimbulkan rasa penasaran bagi konsumen yang disasar sehingga ramai dikunjungi.

Pemain lama pun perlu juga melakukan pembaharuan dari sisi tampilan restorannya maupun dari sisi menu makanan. Jika begitu-begitu saja, akan ditinggalkan pelanggan dan hilang pula dari media sosial.

Dok pribadi
Dok pribadi
Terlepas dari jenis makanan yang disediakan, sekarang semakin banyak tempat makan yang dirancang tidak seperti biasanya. Ada tempat makan yang berkonsep peti kemas di mana ruangannya disulap dari bekas peti kemas.

Ada yang dibangun khusus mirip kapal layar, ada yang berkonsep pesawat terbang, bus, truk, kebun teh, dangau di tengah sawah dan sebagainya. 

Ada pula restoran yang digabung dengan perpustakaan, karena menyediakan banyak buku yang bebas dibaca pengunjung. Ada yang digabung dengan bioskop karena menyediakan pemutaran film dengan layar lebar.

Contoh aktivitas lain yang disediakan sebagai fasilitas sebuah tempat makan adalah arena bermain untuk anak-anak. Atau yang dikelilingi taman bunga dan pepohonan rindang.

Tak sedikit pula cafe yang dihiasi koleksi benda seni, lukisan, boneka, atau atribut lainnya dengan tema-tema tertentu. Misalnya bertema suasana era kolonial, bertema tradisional Jawa, atau bertema robot, dan sebagainya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun