Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Sentul, Obyek Wisata di Saat Mepet

22 Desember 2016   17:51 Diperbarui: 22 Desember 2016   18:04 181
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagi penduduk Jakarta, mencari udara segar di hari libur seakan-akan wajib hukumnya, mengingat pada hari kerja selalu terpapar polusi. Tak heran, kawasan Puncak dan Kota Bandung macet parah karena warga ibukota tumplek blek di hari libur.

Karena macet itulah, rasanya mustahil kalau punya waktu tidak sampai satu hari penuh, bisa berwisata ke Puncak atau Bandung. Nah, sebetulnya ada lho obyek wisata yang lebih dekat dari Jakarta, yang tidak perlu pakai nginap, tapi suasananya nyaman dengan udara yang bersih, yakni di Sentul, Kabupaten Bogor. 

Kalau dari Jakarta, dengan mengambil jalan tol Jagorawi, kita keluar di pintu tol Sentul Selatan, lalu berbelok ke kiri ke arah Gunung Pancar, maka beberapa obyek wisata bisa memenuhi dahaga kita yang butuh refreshing. Hal ini sekaligus memupus pendapat yang mengatakan Sentul hanya terkenal sebagai tempat arena balap mobil, di samping kawasan perumahan elit dengan lingkungan yang asri.

Untuk mencapai lokasi wisata tersebut, nikmati dulu jalan raya yang lebar dengan pepohonan rindang di sisi kiri, kanan, dan di pembatas jalannya. Setelah itu kita tinggal membuat skala prioritas apakah terlebih dahulu akan mengunjungi air terjun, kawasan hutan pinus, atau wahana rekreasi permainan di Jungle Land.

Bagi yang senang dengan wisata alam, tentu obyek "Air Terjun Bidadari" akan lebih memanjakan mata. Di sana juga ada kolam renang yang dikelilingi batu-batu alam berukuran raksasa. Banyak pula kios pedagang makanan bila ingin mengisi perut. 

Sayangnya, setelah melewati jalan di area perumahan mewah yang asri, begitu memasuki 5 kilometer terakhir yang merupakan perkampungan sebelum sampai di lokasi air terjun, kondisi jalan kurang bagus. Yang terasa menggangu adalah banyaknya kelompok remaja, dengan dalih telah memandu pengemudi melewati jalanan yang berlubang, menanjak, atau menikung, meminta pengemudi mobil memberikan uang. Lagi pula tiket masuk seharga Rp 30.000 per orang rasanya terlalu mahal.

Di samping air terjun, kita bisa pula menjadikan Gunung Pancar sebagai latar belakang pengambilan foto. Tapi gunung ini relatif rendah, mungkin lebih tepat dikatakan sebagai bukit. Gunung ini dapat pula dilihat dari sisi sebaliknya yakni dari Taman Agrowisata Gunung Pancar yang merupakan hutan lindung yang dipenuhi pohon pinus yang rindang.  

Tiket masuk di hutan ini cukup bersahabat, yakni Rp 7.500. Kawasan ini cocok bagi anak muda yang ingin berkemah, atau sebagai latar belakang foto reuni, pre-wedding, atau untuk buku tahunan perpisahan anak sekolah. Hanya perlu kekuatan fisik untuk bisa menjelajahi keseluruhan area hutan. 

Terakhir bagi anak-anak dan remaja yang berduit, wahana rekreasi Jungle Land yang menyediakan beragam fasilitas permainan yang bernuansa modern, tentu akan lebih diminati. Jadi, kalau anda berdomisili di Jakarta, dan tetap ingin berwisata di saat punya waktu yang mepet, coba kunjungi kawasan Sentul.

[caption caption="Gunung Pancar (dokpri)"][/caption]

[caption caption="Air terjun (dokpri)"]

[/caption]

[caption caption="Hutan pinus (dokpri)"]

[/caption]

[caption caption="Jungle land (dokpri)"]

[/caption]

[caption caption="Lingkungan yang asri (dokpri)"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun