Misalnya saja, seorang ahli kimia yang menghasilkan obat-obatan tertentu yang justru hanya untuk meraih untung semata, sedangkan obatnya berbahaya. Atau bisa melihat bagaimana kejamnya orang yang berpengetahuan luas namun tega membakar hutan untuk kepentingan bisnisnya semata.
Membangun Keahlian dan Ilmu tertentu dan Mencetak Tenaga Ahli di Masyarakat.
Dengan adanya pendidikan maka manusia akan mendapatkan keahlian dan ilmu tertentu. Ilmu tersebut bukan digunakan untuk sekedar menjadi tittle dan kebangaan semata.
Ilmu yang digunakan adalah untuk bisa menerapkan pada sektor yang dibangun dan memberikan solusi yang tepat atas permasalahan yang terjadi.
Tujuan pendidikan yang hanya untuk mendapat gelar, profesi semata tidak berarti orang-orang tersebut mampu memberikan kontribusi terbaiknya di Masyarakat.
Untuk itu, perlu ada pendidikan yang orientasinya adalah mencetak tenaga yang ahli dan memiliki kapasitas di sektor tertentu untuk memperbaiki dan mengembangkannya.
Membangun Peradaban Lebih Baik dan Terus Berkembang
Dengan pendidikan pula, bertujuan agar manusia bisa membangun peradaban. Peradaban bisa berkembang salah satunya karena ada pendidikan yang juga terus berkembang.
Justru dengan adanya pendidikan di harapkan agar manusia bisa terus menggali ilmu, menggali terus hukum-hukum Tuhan yang ada di bumi, dan mengembangkannya di tengah masalah masyarakat.
Masyrakat yang tertinggal pada umumnya mengalami kondisi pendidikan yang juga tidak seberapa baik.
Untuk negara maju dan kuat di segala aspek mereka memiliki sistem pendidikan yang dibangun dengan baik.
Tentu pendidikan yang baik akan menghasilkan tenaga ahli yang baik pula. Sedangkan tenaga ahli yang baik akan menghasilkan peradaban yang baik dan terus berkembang pula.