Mohon tunggu...
Irsal Efendi
Irsal Efendi Mohon Tunggu... Guru - Pendidik

Menyukai Bidang Pendidikan dan Digital Marketing

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Membangun Kemampuan Berpikir Kritis di Sekolah Melalui Program Literasi

18 Agustus 2023   11:45 Diperbarui: 18 Agustus 2023   11:48 227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan Literasi SMP Shafiyyatul Amaliyyah Medan

Program literasi sekolah merupakan salah satu landasan utama bagi kemajuan akademik dan perkembangan pribadi siswa. Literasi tidak hanya meningkatkan keterampilan membaca dan menulis, tetapi juga membantu siswa mengembangkan kemampuan berpikir kritis, memperluas wawasan, dan menjadikannya lebih mandiri dalam belajar.

Selain itu, literasi juga mempersiapkan siswa untuk menggali kemampuan berkomunikasi yang efektif. Dengan meminimalkan kesenjangan pendidikan, program literasi memberikan kesempatan setara bagi siswa dari latar belakang berbeda untuk meraih keberhasilan akademik dan menjadi warga negara yang berpengetahuan, kritis, dan aktif.

Pentingnya program literasi sekolah bagi siswa pada masa kini sangat besar dan relevan untuk berbagai alasan.
Literasi adalah kemampuan untuk membaca, menulis, dan memahami teks dengan baik, tetapi juga mencakup keterampilan kritis seperti berpikir analitis, mengartikulasikan gagasan, dan mengkomunikasikan informasi secara efektif.  Budaya literasi tumbuh dikarenakan adanya kesempatan dan pendampingan oleh guru.

Kegiatan Literasi SMP Shafiyyatul Amaliyyah Medan
Kegiatan Literasi SMP Shafiyyatul Amaliyyah Medan
Setelah siswa membaca bahan bacaan, guru harus memimpin diskusi terbimbing dari bahan bacaannya.  Pertanyaan terbuka yang mendorong siswa untuk menganalisis, membandingkan, mengontraskan, dan mengevaluasi isi bacaan dapat membantu mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa.

Guru dapat meminta siswa untuk menulis tanggapan reflektif terhadap bahan bacaan yang telah mereka baca. Menulis dapat membantu siswa mengklarifikasi pemikiran mereka, mengorganisir gagasan, dan mengembangkan keterampilan berpikir kritis juga.

Hal lainnya yang dapat dilakukan oleh sekolah atau khususnya guru adalah menghadirkan situasi atau masalah nyata yang relevan dengan materi literasi. Ajak siswa untuk memikirkan solusi, mengidentifikasi implikasi, dan memahami dampak dari keputusan yang diambil. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun