Tidak bisa dipungkiri lagi tempat wisata di Indonesia begitu banyak dan terkenal akan keindahannya, bahkan Indonesia disebut surga dunia karena memiliki alam yang sangat indah. Contohnya destinasi pantai. Pantai sudah seperti menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi jika hari libur tiba, suasana pantai yang nyaman, santai dan ditemani suara ombak yang menjadi penenang setelah Lelah hidup di perkotaan suasana pantai pas sekali untuk melepas penat.
Untuk kamu yang tinggal di daerah Jawa Barat ada destinasi wisata yang gak boleh dilewatin nih. Lokasinya ada di Garut Selatan bagian kota ini selalu menawarkan hamparan pantai dengan pemandangan yang sangat indah yakni pantai sayang heulang orang sunda pasti sudah tahu pantai yang satu ini merupakan primadona di Kabupaten Garut pantai sayang heulang merupakan panati yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan.
Pantai sayang heulang terletak di desa Mancagahar, kecamatan Pameungpeuk, kabupaten Garut. Jarak  pantai sayang heulang ini sekitar 87 km dan butuh waktu 3 jam dari pusat kota Garut. Luas pantai ini hampir 10 hektar, dan sepanjang mata memandang kita akan disuguhi pemandangan laut yang indah hamparan pasir putih yang bersih dan airnya yang jernih. Harga tiket nya pun sangat terjangkau cukup bayar sekali kita sudah bisa menikmati tiga objek wisata. Yakni
Setelah masuk ke jl. Dewi roro kidul beberapa kilo meter setelahnya akan ada petugas menghampiri kendaraan " berapa orang a?, harga tiketnya Rp 5000 perorang a.." dari sini paling dekat ke bukit teletubbies, lalu gumuk pasir lokasinya dekat semua a.." mobilnya bisa diparkir dimana aja a gak perlu bayar lagi" pungkasnya
Destinasi pertama yang akan kita sambangi adalah bukit Teletubbies,dulunya bukit Teletubbies ini adalah laham pertanian yang luas, namun potensi pesona alamnya yang indah pemerintah mengalih fungsikan lahan ini menjadi objek wisata alam yang sangat indah. Â Pesona dibalik bukit teletubies yakni pantai sayang heulang memberi keindahan tersendiri. Hamparan rumput yang heijau membrikan kesan sejuk dan tenang yang di iringi deburan ombak dan semilir angin pantai.Â
Apalagi saat berjalan ke sebelah kiri dari pantai sayang heulang tempat beberapa kilo setelahnya kamu akan mendapati pemandangan seperti sedang berada ditengah lautan. Dan pemandangan klimaksnya akan lebih terasa saat berada dipuncak bukit, deretan gunung den hiasan awan dan birunya langit, lalu disisi lain akan terlihat laut. Tempat ini juga cocok untuk menikmati keindahan sunset dan sunrise.
Destinasi yang kedua yakni gumuk pasir Tungtung karang
Tidak usah jauh- jauh pergi ke afrika atau ke Parangkusumo Yogyakarta. Warga Jawa Barat pun sekarang bisa menikmatinya tanpa harus pergi jauh ke luar. Umuk pasir tungtung Garut sering di juluki 'Sahara Van Garut' karena kecantikannya yang mirip dngan gurun sahara.
Panoramanya pun tak beda jauh dengan Gumuk Pasir Parangkusumo, Gumuk Pasir yang di depannya di suguhkan bentangan laut yang sangat indah. Apalagi jika langit nya sedang cerah bersahabat Gumuk Pasir ini cocok sekali dijadikan spot foto, semua sudut dari Gumuk Pasir Tungtung Karang tidak ada yang mengecawakan semuanya menakjubkan. Tapi jika ingin foto aesthetic ala- ala seperti di Gurun Sahara betulan sebaiknya datang saat masih pagi sehingga belum ada jejak kaki diatas pasirnya. Atau jika ingin menambah ke eksotisan datang pada saat sore hari untuk mengabadikan foto dengan latar sunset.
Meskipun akses jalannya belum bagus tapi tetap saja masih banyak pengunjung yang datang, hal tersebut akan terasa terbayarkan oleh pemandangan yang sepadan dengan pemandangan yang terlihat sejuah mata memandang. Jika sudah seperti itu capek pun sudah tidak terasa lagi
Untuk yang suka liburan tapi malas jika trelalu banyak orang, tempat wisata ini cocok, apalagi jika datang saat hari biasa (weekdays) bisa puas menikmati semua keindahan pemandangan yang disuguhkan dengan tenang. Apalagi dimasa pandemic ini dilarang untuk berkerumun.