Puasa adalah perisai
Puasa dapat membentengi seperti
Perisai menghalangi serangan
Musuh yang menyerang kita
Perisai sebagai penghalang dari godaan setan dan hawa nafsu didalam dada
Puasa mengendalikan godaan setan
Membisikan kedalam dada manusia
Supaya tidak berpuasa
Atau mengurangi pahala
Juga mengendalikan hawa nafsu
Yang kian membara
Merusak dan mengganggu
Puasa kita yang khusu
Setan dan nafsu
Dibelenggu
Tak berdaya
Kita harus menjaga puasa
Banyak yang tidak puasa
Kurang bisa mengendalikan
Hawa nafsu dalam diri kita
Sifat setan ada di dalam dirinya
Perisai harus tangguh
Supaya puasa kita utuh
Bernilai disisi Tuhan
Dengan Iman dan Keikhlasan
Cibadak, 27 Maret 2022
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI