Mohon tunggu...
irhash insaniy
irhash insaniy Mohon Tunggu... Ahli Gizi - 22107030121_UIN SUNAN KALIJAGA
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

-

Selanjutnya

Tutup

Raket

Siapa Sih yang Nggak Kenal Ginting?

9 Juni 2023   19:07 Diperbarui: 9 Juni 2023   19:12 215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bulutangkis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Vladislav Vasnetsov

Siapa itu Ginting? Ginting bernama lengkap Anthony Sinisuka Ginting. Ginting adalah pemain bulu tangkis Indonesia yang berasal dari klub SGS PLN Bandung. Ia merupakan putra dari pasangan Lucia Sriati dan Edison Ginting yang lahir di Cimahi, Jawa Barat pada 20 Oktober 1996. Meski terlahir dan besar di Cimahi provinsi Jawa Barat serta lancar berbahasa Sunda, Anthony Sinisuka Ginting memiliki garis keturunan Karo dari ayahnya. Agama yang dianut Ginting adalah Protestan. Ginting sangat mencintai olahraga, terutama olahraga bulu tangkis. Bakat Ginting sudah terlihat sejak kecil, bahkan saat masih duduk di Sekolah Dasar (SD) ia menjuarai kompetisi bulutangkis MILO School Competition nomor Tunggal Putera pada tahun 2008. 

Seiring berjalannya waktu, permainan Ginting semakin berkembang dan pengalaman bertandingnya cukup banyak mulai dari kejuaraan nasional hingga internasional telah dia ikuti.

Saat usia 19 tahun, ia dipanggil PBSI untuk menjadi atlet bulu tangkis nasional. Sejak saat itu, ia pun mulai latihan di pelatnas. Sejak menjadi atlet pelatnas, beragam prestasi pun telah diperolehnya. Pengalamannya terus ditambah dengan mengikuti banyak kejuaraan bergengsi mulai dari Indonesia Open, Korea Open, Japan Open, Australia Open, All England hingga Thomas Cup.

Prestasi-prestasi Anthony Sinisuka Ginting, antara lain:

1. Medali Perunggu di Youth Olympic Games 2014

2. QF BCA Indonesia Open Superseries Premier 2015

3. Juara Badminton Asia Team Championship 2016

4. Juara Korea Terbuka 2017

5. Peraih Medali Perak Beregu Putra Asian Games 2018

6. Juara 1 HSBC World Tour Super 1000 Victor China Open 2018

7. Juara Daihatsu Indonesia Master 2018

8. Juara 1 Indonesia Master 2020

9. Medali Perak Thomas Cup 2022

10. Medali Emas Thomas Cup 2022

11. Juara 1 Singapore Open 2022

12. Juara 1 Hylo Open 2022

13. Juara 2 Final Tur Dunia BWF 2022

14. Juara Badminton Asia Championship 2023

Saat ini Ginting sedang mengikuti turnamen BWF World Tour Super 750, di Singapore Indoor Stadium. Ginting akan menghadapi Li Shi Feng di babak delapan besar. Li Shifeng adalah pemain bulu tangkis asal Tiongkok. Ini adalah pertemuan ketiga mereka di fase yang sama yaitu delapan besar. Laga keduanya pun diprediksi sengit, mengingat dua perjumpaan terakhir selalu mereka akhiri dalam duel tiga game.

Ginting sudah memiliki pacaf loh! Siapa pacar Ginting?? 

Mitzi Abigail Purnama atau yang kerap disapa Mitzi Abigail. Dia lahir pada 19 Februari 1996 di Jakarta. Ginting dan Mitzi diketahui telah berpacaran sejak sekitar tahun 2014. Itu artinya, Mitzi dan Ginting telah menjalin hubungan kurang lebih 8 tahun belakangan ini. Meski demikian, Ginting dan Mitzi jarang mengumbar kemesraaan di hadapan publik karena keduanya sepakat memilih untuk tidak mengekspos hubungan mereka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun