Mohon tunggu...
M. Irham Jauhari
M. Irham Jauhari Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Pendiri Terapifobia.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Klasemen Terkini Setelah Timnas Indonesia Kalahkan Suriah dan Uzbekistan Menang Lawan Irak

5 Maret 2023   00:12 Diperbarui: 5 Maret 2023   00:22 1152
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Klasemen Terkini Grup A AFC Cup 2023 (flashscore.com).

Hari ini Sabtu, 4 Maret 2023 Pukul 23.00 WIB. Indonesia telah berhasil unggul atas Suriah 1-0. Memberikan angin segar kepada pendukung setia Timnas Indonesia U20. 

Indonesia berhasil mencetak gol tunggal penentu kemenangan lewat kaki Caraka. Berhasil memperoleh keunggulan di babak pertama membuat permainan Indonesia semakin berkembang.

Sayangnya hasil 1 - 0 tidak berubah sampai babak pertama usai.

Babak kedua Indonesia berhasil mencetak banyak peluang yang belum mampu dimaksimalkan Hugo Samir untuk menambah gol. 

Indonesia di babak kedua kelimpungan menahan serangan Suriah. Banyak sekali peluang gol yang hampir menembus penjaga gawang. 

Meskipun beberapa kali mampu melakukan serangan balik. Pertahanan Suriah bagaikan dinding kokoh. Tak mampu digoyahkan untuk kedua kalinya.

Penampilan Timnas di babak kedua tidak begitu memuaskan. Beberapa kali salah umpan yang mengancam penjaga gawang.

Ketika peluit panjang berbunyi. Para pemain Suriah tampak lemas tak berdaya. Harapan untuk ke babak selanjutnya pupus. 

Berbanding terbalik dengan para pemain Suriah. Para pemain Timnas Indonesia tampaknya cukup puas dengan kemenangan tipis yang menjaga peluang Indonesia untuk melaju ke Perempat Final.

TIMNAS POSISI KETIGA KLASEMEN GRUP A 

Pada hari yang sama. Tidak lama setelah Indonesia memastikan kemenangan atas Suriah. Uzbekistan menjalani laga kedua melawan Irak.

Uzbekistan berhasil menang 1-0 atas Irak dan mempertahankan posisi sebagai Juara Grup A sementara.

Uzbekistan membungkus 6 poin setelah mengalahkan Suriah 2-0 dan Irak 1-0. 

Pada posisi ke-2 ditempati Irak yang mengemas 3 poin setelah mengalahkan Indonesia dengan skor 2-0. Lalu kalah dari Uzbekistan 1-0.

Indonesia berada di posisi ke-3. Meskipun sempat kalah 2-0 dari Irak. Indonesia berhasil menang dari Suriah 1-0. Dengan demikian Indonesia berhak memperoleh 3 poin.

Suriah tersungkur di dasar klasemen setelah mencatatkan kekalahan beruntun dari Uzbekistan dan Indonesia.

Dokumen Pribadi.
Dokumen Pribadi.

PELUANG TIPIS INDONESIA MELAJU KE BABAK PEREMPAT FINAL

Pertandingan pamungkas Babak Grup akan mempertemukan Indonesia dengan Uzbekistan. Sedangkan Irak akan bertemu Suriah.

Melihat performa Timnas pada babak kedua melawan Suriah. Kita bisa sedikit menerawang bagaimana hasil pertandingan terakhir Indonesia di babak Grup. 

Apalagi dengan status Uzbekistan sebagai tuan rumah Piala Asia U20 2023. Secara atmosfir pertandingan Uzbekistan diuntungkan.

Belum lagi melihat peringkat FIFA Uzbekistan yang berada di peringkat 77 dengan perolehan 1312.64. Sedangkan Indonesia menempati peringkat 151 dengan catatan perolehan poin 1033.90.

Melihat dari atmosfir pertandingan dan perhitungan di atas kertas. Timnas Indonesia akan menjalani laga hidup mati.

Laga melawan Uzbekistan akan menjadi ajang Shin Tae-yong menunjukkan skill pelatih kelas dunia. Meskipun melawan Tim dengan peringkat FIFA yang jauh di atas Timnas Indonesia, akankah Shin Tae-yong berhasil membawa Indonesia menaklukkan Uzbekistan? 

HARAP-HARAP CEMAS UNTUK TIMNAS INDONESIA U20 

Jika kita berpikir skeptis. Laga Indonesia melawan Uzbekistan adalah laga yang sudah pasti kalah. Peluang Indonesia untuk menekuk Uzbekistan sangat kecil. Mengingat Uzbekistan tuan rumah dan peringkat FIFA yang jauh di atas Indonesia.

Namun bola itu bundar. Apapun bisa terjadi dalam sepak bola. Termasuk keajaiban. Karena sepak bola tidak hanya soal peringkat. Ada semangat juang pantang menyerah. Ada adu taktik. Satu hal yang mungkin memihak Indonesia, Dewi Fortuna.

Meskipun secara peringkat FIFA yang terpaut 74 anak tangga. Bukan tidak mungkin, Timnas Indonesia menjadi kuda hitam dan mampu mengalahkan tuan rumah.

PELUANG TIMNAS TIPIS & SKENARIO INDONESIA LOLOS KE PEREMPAT FINAL

Jika Irak berhasil menang atas Suriah 1-0. Maka Indonesia harus menang 2-0 melawan Uzbekistan. Untuk dapat menandingi Irak dalam perolehan gol. Namun Indonesia masih kalah dalam hal jumlah kebobolan. Maka, dengan kemungkinan hasil Irak menang 1-0 lawan Suriah. Indonesia perlu mencetak kemenangan mutlak 3-0 atas Uzbekistan.

Jika Indonesia menang tipis 1-0 melawan Uzbekistan. Maka, kita tinggal menunggu hasil Irak. Jika Irak kalah dari Suriah, maka karpet merah berhak Indonesia injak untuk melaju ke Perempat Final sebagai Runner Up Grup A.

Namun, di atas kertas Irak akan menang dengan mudah. Melihat peringkat Irak berada di 68 Ranking FIFA. Sedangkan Suriah duduk di peringkat 90 Ranking FIFA. 

Skenario yang lebih mudah untuk kita bayangkan adalah Indonesia menang tipis melawan Uzbekistan. Sedangkan laga Suriah kontra Irak berakhir imbang. Dengan demikian perolehan poin antara Irak dan Indonesia berbeda. Irak mendapat poin akhir berjumlah 4, sedangkan Indonesia 6. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun