Mohon tunggu...
irga afkar
irga afkar Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Mahasiswa

TUNDUK, MERUNDUK, TAWADHU'

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UIN GusDur Pekalongan dan PMI Kabupaten Pemalang Mengadakan Acara Donor Darah yang Berletak di Balaidesa Cibuyur

29 Agustus 2024   17:24 Diperbarui: 29 Agustus 2024   17:27 11
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pemalang- Mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) 59 KELOMPOK 18 Universitas Islam Negeri  K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan telah melaksanakan salah satu program kerja unggulan donor darah untuk warga sekitar Desa Cibuyur, Kecamatan Warungpring, Kabupaten Pemalang. kegiatan ini di support dengan PMI Kabupaten Pemalang dengan bertujuan meningkatkan  rasa kemanusiaan berupa memenuhi kebutuhan darah yang stabil pada orang yang membutuhkan dan mengurangi resiko penyakit bagi pendonor.
Kegiatan ini dimulai pada hari Rabu, 7 Agustus 2024. yang dihadiri oleh Kepala Desa, Kepala Dusun serta masyarakat sekitar. Kegiatan ini dimulai dari pukul 09.30 – selesai, diawali dengan sambutan bapak kepala desa, bapak Yoyok Kusnodo. Kemudian disambung penyampaian dari Anggota PMI mengenai betapa pentingnya donor darah serta manfaat kesehatan bagi tubuh.
Selanjutnya yaitu registrasi bagi calon pendonor,dimulai dari pendataan identitas pribadi seperti halnya nama ,nik ,tempat tanggal lahir ,nomor telepon dan lainnya, yang bertujuan untuk mengetahui seberapa antusias per dusun di desa Cibuyur.
Setelah selesai mengisi data pribadi kemudian calon pendonor menunggu antrian untuk dipanggil ke tahap selanjutnya yaitu proses pengecekan kesehatan seperti halnya tensi darah,golongan darah,berat badan. Contohnya penimbangan berat badan bagi pendonor itu  minimal berat badan 45kg, pendonor berusia 17-60 tahun. Namun untuk remaja yang berusia 17tahun diperbolehkan menjadi pendonor darah, bila mendapatkan izin tertulis dari orang tua dan memenuhi persyaratan lainnnya. dengan alasan supaya pendonor tidak terlalu lemas setelah proses pendonoran darah yang bisa berdampak kepada pendonor itu sendiri. Ketika semua proses sudah lolos dari kriteria ataupun syarat untuk mendonor darah,selanjutnya calon pendonor diperbolehkan untuk melakukan donor darah.
Donor darah per orang biasanya membutuhkan waktu kurang lebih selama 20 menit. Selain itu, donor darah adalah salah satu aktivitas yang banyak memberikan manfaat, tidak hanya pada diri sendiri, namun juga kepada seluruh orang yang membutuhkan. Salah satu manfaat dari donor darah yaitu bisa mendeteksi riwayat penyakit menular contohnya hepatitis, syphilis,dan lain lain yang dialami pendonor. Setelah pengambilan darah dari pendonor, kemudian darah tersebut disimpan yang nantinya akan diberikan melalui instansi ataupun lembaga kesehatan dan disalurkan kepada pihak yang membutuhkan. Contohnya seperti orang yang kecelakaan, transplantasi organ, kanker, anemia, hingga kanker darah.
Acara donor darah ini diakhiri dengan pembagian bingkisan kepada pendonor Sebagai bentuk terimakasih telah mendonorkan darahnya pihak PMI setempat. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun