Setelah tiga bulan berselang mereka berlima pun bertemu kembali dan merayakan pertemuan mereka dengan sebuah perjalanan penuh impian dan tantangan. Sebuah perjalanan hati demi mengibarkan sang saka merah putih di puncak tertinggi Jawa yaitu di puncak Mahameru pada tanggal 17 Agustus.
Sebuah perjalanan penuh perjuangan yang membuat mereka semakin mencintai Indonesia. Petualangan dalam kisah ini, bukanlah petualangan yang menantang adrenalin, demi melihat kebesaran sang Ilahi dari atas puncak gunung. Tetapi petualangan ini, juga perjalanan hati. Hati untuk mencintai persahabatan yang erat, dan hati yang mencintai negeri ini.
Segala rintangan dapat mereka hadapi, karena mereka memiliki impian. Impian yang ditaruh 5 cm dari depan kening mereka.
Film ini sangat bagus sekali untuk anak-anak muda yang memiliki tekad dan impian untuk mencapai sesuatu yang diinginkan. Film ini garis besar menjelaskan tentang nilai persahabatan yang keren banget, tidak itu saja film ini juga memiliki nilai tentang harapan, tekad dan cinta.
Saya menyarankan untuk melihat film ini karena sebagus dan sekeren itu, karena film ini juga impian saya kembali muncul dan ingin mewujudkannya dengan mantap sekali. Film 5 CM bisa disaksikan kembali melalui platform OTT Disney + Hotstar.
Saya masih ingat salah satu dialog yang paling saya suka dan buat note untuk mengingatnya setiap melakukan perjalanan trip mendaki dalam film 5 CM adalah :
"Kemudian yang kamu perlukan hanyalah kaki yang akan melangkah lebih jauh, tangan yang akan berbuat lebih banyak, mata yang akan melihat lebih lama, leher yang akan lebih sering mendongak, tekad yang setebal baja, dan hati yang akan bekerja lebih keras serta mulut yang selalu berdoa." -- Donny Dhirgantoro, 5 CM.
Mimpi yang terealisasi
Singkat cerita, pada ultah saya memasuki usia 32 tahun saya berhasil menginjakkan kaki saya diatas Gunung Marapi yang ada di Sumatera Barat dengan ketinggian 2.891 Mdpl. Saya mengikuti Open trip yang telah lama saya cari dan cocok untuk merealisasikan impian saya menjadi kenyataan.
Saya tidak pernah menyangka bahwa saya akan berhasil mewujudkan impian saya yang dulu hanya sebatas angan-angan belaka. Semua pengalaman itu saya ceritakan dalam tulisan saya di artikel berikut :
- Trip Mendaki Puncak Marapi : Sepenggal Cerita Penuh Makna Bersama Algumara
- Trip Mendaki Puncak Marapi : Kisah Inspirasi dan Happy Anniversary Alman "Si Boneka Beruang" di Atas Puncak Gunung Marapi
Dari pengalaman yang sangat luar biasa ini, saya membuat beberapa list lagi untuk bisa melanjutkan impian saya untuk bisa mendaki dan ikutan nanjak dengan gunung lainnya. Walau belum tau kapan tapi suatu saat nanti akan saya wujudkan satu per satu, untuk saat ini masih masuk dalam list agenda mimpi-mimpi saya.