Eksistensi permainan yang cepat di gim pertama membuat Jojo lebih percaya diri, sehingga lawan Shi Yuqi kewalahan dan merasa kaget dengan perubahan pola permainan yang sudah jauh berbeda di beberapa tahun lalu.Â
Jojo lebih berani untuk bermain bola pendek dengan rally yang tidak terlalu panjang. Ia ingin segera menyudahi game pertama dengan meraih kemenangan untuk bisa mwlaju ke babak final Indonesia Masters 2023.
Alhasil gim pertama berhasil direbut oleh Jojo dengan kemenangan skor 21-13. Gim pertama berhasil di amankan oleh Jojo dengan banyak nya dukungan yang diperoleh dari pendukung yang datang langsung ke Istora Senayan Jakarta.Â
Banyaknya kesalahan yang dilakukan oleh Shi Yuqi pada gim pertama, ia mulai belajar untuk meminimalisir kesalahan-kesalahan ringan yang dapat merugikan dirinya.Â
Shi Yuqi pada gim kedua tampak lebih berhati-hati dan bermain lambat dengan rally-rally panjang. Jojo tampak mulai banyak error untuk melakukan kesalahan sendiri dan menguntungkan lawannya.Â
Shi Yuqi pada gim kedua ini tampak lebih enjoy dan percaya diri untuk bisa merebut kemenangan untuk bisa menyamakan  kedudukan dan bisa memaksa Jojo untuk bermain di gim ketiga dengan rubber set.Â
Alhasil gim kedua ini berhasil direbut oleh Shi Yuqi dengan kemenangan pasti dan percaya diri dengan skor balasan 15-21. Intensitas permainan menjadi berubah dengan posisi permainan yang berimbang.Â
Dengan hasil imbang ini, Jojo dan Shi Yuqi harus melewati pertandingan dengan memainkan gim ketiga. Gim ketiga ini akan menentukan siapa yang layak untuk bisa menjadi pemain terbaik melaju ke babak final Indonesia Masters 2023.
Gim ketiga lebih ramai dan heboh dengan teriakan pendukung yang diberikan kepada Jonathan Christie sebagai tunggal putra indoensia. Pressure di gim ketiga lebih dirasakan oleh Shi Yuqi dengan teriakan dari penonton yang datang ke Istora.Â
Pada gim ketiga Jojo harus bisa bermain lepas dan tidak melakukan banyak kesalahan pada gim kedua. Keuntungan selalu diperoleh jika ada pemain yang melakukan banyak kesalahan dalam pertandingan.Â
Perolehan skor gim ketiga ini bergantian untuk bisa meraih keunggulan. Ketika Shi Yuqi berhasil mengungguli perolehan poin dari Jojo, maka Jojo berhasil menyamakan kedudukan.Â