"Perbedaan permainan Pramudya/Yeremia jika dibandingkan tiga tahun lalu, permainan mereka sangat bagus, terutama dalam mngontrol shuttlecock. Hari ini shuttlecock kami tidak terlalu bagus sehingga pada awal gim banyak kehilangan poin." Lee Yang, Ganda Putra Chinese Taipe
Kemenangan dari juniornya tidak berpengaruh kepada The Minions yang harus berhadapan dengan pasangan ganda Korea Selatan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae. Dalam masa recovery pasca operasi, Marcus masih dalam under performance pada pertandingan kali ini, terlihat Kevin Sanjaya lebih banyak melindungi dan cover semua area. Pasangan Korea Selatan berhasil menumbangkan sang juara bertahan dengan straight game langsung 14-21 dan 12-21.
Kekalahan The Minions juga diikuti oleh pemain juniornya yaitu Leo Rolly Carnando dan Daniel Martin. Pasangan ini harus berhadapan dengan unggulan kedelapan asal Denmark Kim Astrup/Anders Skarup Rasmunsen, pertandingan berlangsung ramai dan seru sekali. Namun sangat disayangkan pasnagan ganda putra Indonesia Leo dan Daniel tidak bisa mengejar ketertinggalan poin, pertandingan ahrus berakhir dengan rubber set 18-21, 21-16 dan 15-21.
Pertandingan yang tidak kalah seru terjadi pada dua wakil pasangan ganda Indonesia yang saling berhadapan di dalam lapangan, coach Naga Api kembali bisa istirahat sejenak sambil menikmati secangkir kopi melihat pertandingan yang berlangsung dan sambil mencatat evaluasi dan perkembangannya. Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sudah mengenal baik pola permaianan dari Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, pertemua di lapangan latihan membuat mereka mengetahui kelebihan dan kekurangan yang dimiliki oleh masing-masing lawan. Alhasil perang suadara ini dimenangkan oleh Fajar/Rian dengan pertandingan rubber set 21-10, 10-21 dan 21-15.
Pertandingan yang ditunggu-tunggu adalah debut kedua dari pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Kedua pasangan ganda putri ini berhasil melewati laga Indonesia Open 2022 dengan sangat baik, Apriyani Rahayu kembali bersinar dengan melaju ke babak Quarter Final setelah mengalahkan pasangan ganda putri China Zheng Yu/Zhang ShuXian dengan rubber set 21-16, 16-21 dan 21-18.
"meski ganda putri China pasangan baru, tapi saya melihat hasilnya mereka juga baik. Di All England juga mereka tembus ke Final, jadi kami sudah mempersiapkan diri. Maksudnya siap capek dulu dari awal dan belajar lebih konsisten di lapangan." Ujar Apriyani rahayu, Ganda Putri Indonesia
Kemenangan Apriyani dan Siti Fadia tidak diikuti oleh pasangan ganda putri Febriana dan Amalia. Pasangan muda ini harus berhadapan dengan unggulan kedua asal Korea Selatan Lee Soo Heed an Shin Seung Chan. Amalia dan Febriana harus mengakui kekuatan dan ketangguhan dari ganda putri Korea Selatan, pertandingan berakhir dengan straight game 23-25 dan 21-11.
Dengan hasil pertandingan kemarin, wakil Indonesia hanya tersisa empat wakil saja, terdiri dari Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan. Pertandingan babak Quarter Final akan berlangsung siang ini pada pukul 13:00 WIB.
Mari kita doakan bersama-sama agar hari ini, empat wakil Indonesia bisa memberikan pertandingan terbaiknya untuk bisa melaju melangkah ke babak Semi Final. Indonesia Pasti Bisa, Indonesia Juara!
Salam Olahraga, Irfan Fandi
Riau, 17 Juni 2022