Mohon tunggu...
Irfan Fandi
Irfan Fandi Mohon Tunggu... Buruh - Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

Email : irvandi00@gmail.com || Suka Baca dan Nonton Film || Pekanbaru, Riau ||

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

East Ventures Indonesia Open 2022, Dominasi Ganda Putra Indonesia dalam Merebut Gelar Juara

14 Juni 2022   08:00 Diperbarui: 14 Juni 2022   08:10 892
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Press Conference Media bersama beberapa atlet bulu tangkis (Sumber Foto : PBSI)

Ganda putra Indonesia merupakan salah satu sektor yang memiliki regenerasi pemain terbanyak yang dicetak oleh pelatih Indonesia. semua pemain memiliki karakteristik masing-masing dan bersama-sama mengukir sejarah untuk bangsa Indonesia di mata dunia.

Pada turnamen East Ventures Indonesia Open 2022 wakil Indonesia yang paling banyak wakilnya terdapat apda sektor ganda putra. Delapan wakil Indonesia siap untuk meramaikan persaingan di turnamen East Ventures Indonesia Open 2022, pelatih menurunkan pemain junior dan senior untuk turnamen ini dengan tujuan agar bisa meraih gealr.

Pemain yang diturunkan sebut saja Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Pramudya Kusumawardana/Yeremia E.Y.Y. Rambitan, Leo Rolly Carnando/Daniel Martin, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Sabar K. Gautama/M. Reza P. Isfahani dan Wahyu Nayaka/Ade Yusuf.

Hampir semua pemain yang diturunkan memiliki prestasinya masing-masing dengan debutan sebagai pemain muda. Semua pemain memiliki peluang yang sama untuk bisa merebut gelar dan bersaing secara sehat untuk bisa meraih kemenangan untuk catatan karir mereka di dunia bulu tangkis.

Kita mengharapkan sektor ganda putra kembali memberikan kontribusi yang baik untuk bisa mempertahankan gelar agar nama Indonesia semakin disegani dan ditakuti oleh pemain luar negeri. Dengan kemenangan yang diraih oleh Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto di Daihatsu Indonesia Master 2022 minggu lalu, bisa menambah rasa kepercayaan diri dan tetap fokus serta konsisten dalam bertanding pada turnamen ini.

Persaingan di ganda putra dunia sangat ketat dans elalu ramai jika melihat setiap pertandingannya. Pada Daihatsu Indonesia Master 2022 banyak pemain Top dunia yang tidak muncul, kali ini hampir semua peringkat sepuluh besar dunia ikut andil dalam meramaikan persaingan di turnamen East Vnetures Indonesia Open 2022. Sebut saja pasangan Jepang Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi sebagai sang juara bertahan akan ikut serta pada turnamen ini.

Dominasi pemain ganda putra Indonesia menambah warna baru dalam pola permainan yang berbeda dengan kelasnya masing-masing. Kita semua yakin bahwa pemain ganda putra Indonesia kembali Berjaya dan bersina di turnamen East Ventures Indonesia Open 2022. Melihat line up yang ada semua pemain berada di titik yang berbeda, hanya saja The Minions bertemu dengan Wahyu Nayaka/Ade Yusuf pada babak awal.

Target pelatih dan kita semua adalah ingin melihat pemain ganda putra Indonesia bisa menciptakan sejarah kembali untuk laga All Indonesia Final. Dari line up yang ada, kesempatan ganda putra Indonesia untuk bisa menciptakan apa yang menajdi harapan dan impian kita semua dapat terwujud dan kita lihat bersmaa pada turnamen East Ventures Indonesia Open 2022.

Selamat berjuang untuk semua atlet yang akan bertanding esok hari, semoga kalian bisa memberikan penampilan terbaik dan hiburan yang memukau seluruh penonton yang ada di Istora dan layar kaca dirumah. Doa dan dukungan kami selalu senantiasa dipanjatkan untuk keberhasilan kalian dalam meraih prestasi terbaik.

Kalah menang adalah hal yang biasa, bagian yang paling penting adalah menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas di dalam lapangan. Tetap semangat dan selalu jaga kesehatan untuk bisa tampil maksimal untuk turnamen East Ventures Indonesia Open 2022. Indonesia Bisa, Indonesia Juara..

Salam Olahraga dan Salam Inspirasi, Irfan Fandi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun