Mohon tunggu...
Irfan Fandi
Irfan Fandi Mohon Tunggu... Buruh - Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

Email : irvandi00@gmail.com || Suka Baca dan Nonton Film || Pekanbaru, Riau ||

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

"The Bad Guys", Menjadi Orang Baik atau Buruk adalah Sebuah Pilihan Hidup

31 Mei 2022   16:00 Diperbarui: 2 Juni 2022   00:06 2386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Karakter dalam film animasi The Bad Guys| Sumber: Dreamsworks Animation/IMDB via Kompas.com

Dialog dalam film ini juga banyak mengandung kalimat yang penuh arti dan makna yang besar. Konflik dalam film ini dibangun dengan cara yang menarik, sehingga berhasil membuat para penontonnya tidak melewatkan satu pun adegan scene dalam film ini. Penulis skrip juga tidak lupa membuat beberapa joke menarik untuk menghidupkan komedi dalam film ini.

Plot twist dari cerita ini juga sangat bagus sekali. Banyak kejutan terjadi di tiga puluh menit terakhir dari film ini yang membuat semua penonton lebih antusias dan ending dari film ini juga menghadirkan penyelesaian yang sangat baik sekali. Saya sangat menyukai film animasi, selalu ada pesan moral yang berhasil tersampaikan kepada penontonnya yang telah melihat dari awal hingga akhir.

Music dan scoring dalam film ini juga bagus sekali. Lagu yang ditampilkan dalam film ini juga mudah didengar dan enak untuk mengiringi penonton dalam mengikuti alur cerita dalam film ini. Semua komponen yang ada dalam film ini merupakan sebuah kombinasi yang baik sekali di tampilkan dalam sebuah film animasi.

Film “The Bad Guys” saya beri rating 8.5/10

Menjadi Orang Baik atau Buruk adalah Sebuah Pilihan Hidup

Film “The Bad Guys” menggambarkan sebuah tokoh yang unik dari masing-masing karakter. Karakter yang diambil dari beberapa hewan pemangsa yang sangat berbahaya, sebut saja serigala, ular, hiu, tarantula dan piranha. Masing-masing hewan merupakan sebuah hewan yang sangat berbahaya dan ditakuti oleh manusia.

Namun, film ini mencoba untuk memberikan penilaian kepada orang-orang yang melihat film ini. Film ini mengajarkan kepada kita bahwa sebuah kebaikan atau keburukan seseorang tergantung dari sebuah pilihan yang bisa kita ambil di dalam diri kita.

Hal ini diperlihatkan oleh masing-masing karakter tokoh dari film ini, mereka bisa melakukan sebuah kebaikan walau mereka adalah seekor hewan pemangsa. Sisi baik yang ada di dalam dirinya akan keluar dengan sendirinya ketika ia menyadari bahwa kebaikan itu muncul dari hati seseorang.

Film ini sangat cocok ditonton oleh seluruh para orangtua bersama anak-anaknya. Banyak pelajaran dan nilai kehidupan yang bisa dicontoh dan dipelajari dalam masing-masing karakter. Mr. Wolf yang sadis dan tidak pernah memberi ampun kepada lawannya, ternyata memiliki sifat yang baik yaitu menolong hewan yang lebih lemah darinya.

Poster resmi film
Poster resmi film "The Bad Guys" (Foto : Imdb)

Begitu juga penampilan Mr. Snake yang merupakan seekor hewan yang licik dan memiliki keahlian sebagai pembobol berangkas dalam film ini. Ternyata ia bisa berusaha menahan keegoisan dalam dirinya untuk berbagi bersama teman-temannya terutama kepada Mr. Shark yang dibagian film ini sangat menyentuh dan tidak bisa dibayangkan oleh semua penonton termasuk karakter lainnya.

Film ini sangat saya rekomendasikan kepada seluruh pembaca Kompasiana untuk melihat film ini bersama keluarga dan orang-orang terkasih. Film “The Bad Guys” sudah bisa disaksikan di seluruh bioskop-bioskop tanah air dan sudah ada juga tampil di salah satu platform digital untuk memperlihatkan aksi dari kelima hewan ini yang disebut sebagai orang jahat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun