Kita berharap pada pertandingan esok hari dewi fortuna berpihak kepada pasangan Ganda Putra Indonesia agar bisa melaju lebih jauh lagi dan mencetak sebuah catatan sejarah baru bagi persaingan dunia bulu tangkis di tanah air dan dunia. Kepada para pembaca Kompasiana dan para pecinta olahraga bulu tangkis tanah air, jangan berhenti berdoa dan memberikan dukungan selalu kepada pemain dai perwakilan negara Indonesia yang sudah berhasil masuk ke babak Quarter Final All England 2022.
Selamat berjuang para pejuang olahraga Indonesia, semoga kalian bisa memberikan permainan dan penampilan terbaik yang bisa meraih kemenangan untuk menjadi seorang pemenang. Jangan pernah lengah dan tetap fokus dengan siapa pun lawan yang akan dihadapi. Yakin dan percayalah semua rakyat Indonesia mendoakan dan mendukung perjuangan kalian semua di Bimingham, Inggris untuk membawa pulang gelar All England 2022. Bismillah
Salam Inspirasi dan Salam Olahraga
Pekanbaru, 18 Maret 2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H