Mohon tunggu...
Irfan Fandi
Irfan Fandi Mohon Tunggu... Buruh - Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

Email : irvandi00@gmail.com || Suka Baca dan Nonton Film || Pekanbaru, Riau ||

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Drama Korea Kalah dengan Drama Kemenangan Indonesia di Semi Final Piala AFF 2020

26 Desember 2021   01:30 Diperbarui: 26 Desember 2021   01:34 436
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto : akun twitter PSSI | Ilustrasi Pemain Egy dkk selebrasi kemenangan Gol

Saya dan semua orang pasti kaget melihat keputusan wasit yang sangat kontroversial, pertandingan laga Semi Final kali ini wasit banyak memberikan kartu merah kepada pemain di lapangan. Ketiga kartu merah diberikan kepada pemain Timnas Singapura atas pelanggaran dan kesalahan yang mereka lakukan selama pertandingan berlangsung di lapangan melawan Timnas Indonesia.

Kartu merah pertama wasit berikan kepada Baharudin di menit injury time dua menit, tepatny di menit ke 46 kartu merah diberikan kepada salah satu pemain Singapura.  Pelanggaran itu datang secara tiba-tiba karena dari layar kaca televisi tidak diperlihatkan secara langsung apa yang terjadi, namun setelah beberapa menit kejadian dalam menghalangi atau menggangu pemain pada saat tendangan bebas dilakukan terjadi sebuah insiden perselisihan dari kedua pemain.

Kartu merah kedua diberikan kepada pemain yang bernama Irfan fandi, Upss namanya sama dengan nama pena penulis di Kompasiana hehehe (oke lanjut kembali ke laptop) pemberian kartu merah ini tidak beralasan dari seorang wasit. Irfan fandi melakukan sebuah pelanggaran ketika pemain Indonesia membawa bola mengarah ke gawang pertahanan Singapura, untuk penyelamatan bola untuk tidak masuk ke gawang ia memberikan sebuah hambatan yang membuat pemain Indonesia jatuh dan berujungpada sebuah pelanggaran yang tidak bisa dimaafkan dengan kartu merah.

Kartu merah ketiga tidak kalah dramatis dari sebelumnya, setelah pemain Singapura kehilangan dua pemain di lapangan namun drama kartu merah kembali muncul. Pada menit 119 ketika Irfan Jaya membawa bola menuju gawang Singapura, pemain lain tidak ada yang menghalangi langkahnya tapi dihalau oleh sang kipper Hassan Sunny yang melakukan sebuah pelanggaran yang berujung pada kartu merah untuk ketiga kalinya atas pemain Singapura di laga Semi Final Piala AFF Suzuki Cup 2020.

Penyelamatan Pinalty yang berujung kemenangan

Gol kedua yang diciptakan oleh Arhan Pratama hanya berlangsung sebentar saja kebahagian untuk Timnas Garuda Indonesia. wasit memberikan penalty kepada pemain Indonesia yang telah melakukan pelanggaran dalam kotak pertandingan yang sangat berbhaya. Namun, eksekusi yang dilakukan oleh pemain Singapura Ramli tidak bisa membuahkan kemenangan untuk negaranya.

Nadeo Argawinata berhasil menyelamatkan gawang Timnas Garuda Muda Indonesia untuk bisa memperpanjang permainan untuk merih sebuah kemenangan. Nadeo dengan tenang dan percaya diri berhasil menghalau bola dari tendangan Ramli yang mengarah ke sisi kiri gawang tapi dibaca dengan baik oleh Nadeo Argawinata,

Aksi penyelamatan ini merupakan sebuah angin segar untuk Timnas Garuda Muda Indonesia dalam meraih tiket Final Piala AFF.  Penulis sempat tidak mau melihat tendangan penalty ini karena harapan untuk bisa menyelamatkan bola satu berbanding 10, tapi dewi fortuna kemabali berpihak kepada pemain Indonesia  penyelamatan yang dilakukan oleh Nadeo Argawinata membawa kemenagan untuk Indonesia merebut tiket Final Piala AFF Suzuki Cup 2020.

Dengan hasil pertandingan 4-2 atas Indonesia melawan Singapura. Kita dibawa seperti menonton sebuah drama yang tak kalah seru dari Drama Korea yang sering diminati oleh Nitizen Indonesia. drama yang terjadi di lapangan tidak pernah ada yang menduga, semua yang telah terjadi malam ini adalah sebuah proses perjalanan untuk Timnas Indonesia dalam meraih impiannya.

Satu langkah lagi mimpi Timnas Indonesia untuk membawa pulang Piala AFF untuk pertama kalinya ke tanah air. Semua penggemar dan pendukung Timnas Indonesia sangat berharap kali ini Shin Tae yong berhasil membuktikan kepada para pemain untuk bisa yakin merebut Piala AFF untuk tahun ini. Kita berharap Indonesia bisa menjadi juara dan kembali menjadi pemain terbaik di Asia Tenggara.

Selamat Berjuang dan Salam Olahraga

Pekanbaru, 26 Desember 2021

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun