Mohon tunggu...
Irfan Fandi
Irfan Fandi Mohon Tunggu... Buruh - Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

Email : irvandi00@gmail.com || Suka Baca dan Nonton Film || Pekanbaru, Riau ||

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

"James Bond 007 No Time To Die", Film Terakhir Daniel Craig dan Salam Perpisahan Abadi

6 Oktober 2021   19:15 Diperbarui: 29 Maret 2022   13:00 3870
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto: Cinemags.id

Jujur pada saat bagian terakhir film ini saya ikut sedih dan mengeluarkan air mata kesedihan tapi ada rasa bangga juga karena film ini tidak mengecewakan sama sekali.

Ini menjadi film James Bond 007 yang terbaik menurut versi pandangan saya, salam perpisahan yang juga pernah ditampilkan dalam film Fast and Farious 7, di mana Paul Walker meninggal dunia dan tidak bisa melanjutkan karakter itu lagi tapi cara pembuat film sang sutradara menyusun film ini dengan sebaik mungkin untuk membuat sebuah cerita mengalir dan menjadi perpisahan terakhir untuk para pecinta film Fast Farious Saga. 

Begitu juga dengan kisah Iron man di film Avenger yang ahrus pergi untuk selamanya dalam film Marvel.

Saya dan penonton lain akan menantikan selalu karya dari Daniel Craig, sosoknya sudah melekat sekali dengan karakter James Bond 007. 

Keputusan Daniel Craig sudah bulat untuk mundur dalam film James Bond 007 selanjutnya, sang sutradara berfikir keras untuk membuat salam perpisahan yang sangat menguras emosi dan rasa tidak percaya bahwa ini film terakhir untuk dia. Film ini mewakili sebagai perpisahan yang terbaik dan selalu dikenang untuk selamanya seperti film-film yang lain.

Film ini wajib ditonton bagi para pecinta James Bond yang telah mengikuti dari film ini dari awal, karena akan ada banyak kejuta dan film ini merupakan sebuah film salam perpisahan dari Daniel Craig untuk para pecinta film James Bond 007 di seluruh dunia. 

Film ini sudah bisa dinikmati di bioskop-bioskop terdekat di kota mu, tetap jaga protokol kesehatan dan jangan takut lagi untuk datang ke bioskop kesayangan anda dalam mendukung dunia perfilman yang sudah mulai membaik.

Rating untuk film ini saya berikan 8.5/10, dari segi alur cerita, soundtrack, scoring dan plot cerita yang menawan dikemas secara sungguh-sungguh, dan ini menjadikan sebagai bentuk penghargaan dan rasa terima kasih untuk dedikasi Daniel Craig dalam memerankan James Bond 007 untuk memberikan salam perpisahan kepada semua penggemarnya di seluruh dunia.

Selamat menonton dan enjoy.


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun