Mohon tunggu...
Irfan Maulana
Irfan Maulana Mohon Tunggu... Freelancer - Buku Dan Pena Adalah Sahabat Saya
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Lahir 11 Juli 1997 Hobi menulis adalah hobi saya selain membaca dan olahraga merupakan hobi dari saya .

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Barcelona dan Manchester United Tumbang di Laga Perdana Champions League

15 September 2021   08:22 Diperbarui: 15 September 2021   08:24 483
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes (Manchester United) , namun sayangnya timnya harus kalah dari Young Boys . Sumber : UEFA Champions League

Kompetisi sepakbola terbesar di benua Eropa kembali hadir yaitu berjudul UEFA Champions League atau UCL musim 2021/2022 Matchday 1 sejumlah laga menarik tersaji di pekan perdana musim ini .

Babak yang diawali dari fase grup E F G H ini menghadirkan sejumlah hasil mengejutkan diantaranya , Barcelona yang tumbang dari Bayern Munchen dengan skor 0-3 , Young Boys yang berhasil meraih kemenangan atas Manchester United 2-1 , Chelsea menang tipis atas Zenit St Petersburg 1-0 berkat gol tunggal Romelu Lukaku pada menit '69 , serta Juventus yang berhasil meraih kemenangan atas tim tuan rumah Malmo FF dengan rincian Malmo FF vs Juventus 0-3 .

Jalannya pertandingan berlangsung menarik sejak menit awal babak pertama , laga pembuka diawali dari Young Boys vs Manchester United . Awalnya tim asuhan pelatih Ole Gunnar Solskjaer ini berhasil unggul lebih dulu lewat gol Cristiano Ronaldo pada menit '13 dan skor 0-1 untuk keunggulan tim The Red Devils bertahan hingga babak pertama usai .

Memasuki jalannya pertandingan babak kedua , tim Young Boys berusaha untuk mencari gol penyeimbang dan hasilnya pada menit '66 lewat gol Nicolas Ngamaleu dan skor berubah menjadi imbang 1-1 . Kejutan terjadi pada masa injury time babak kedua tepatnya pada menit '90+5 , Young Boys berhasil kembali mencetak gol lewat gol Theoson Jordan Siebatcheu dan skor berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan tim Young Boys bertahan hingga babak kedua usai .

Sementara itu dari Grup E , berlangsung di Estadio Camp Nou markas Barcelona , pertandingan antara Barcelona vs Bayern Munchen juga berlangsung menarik sejak menit awal babak pertama . 

Barcelona yang tidak lagi diperkuat oleh Lionel Messi ,  Antoine Griezmann harus berhadapan dengan tim Bayern Munchen yang hasilnya adalah tim asuhan pelatih Julian Nagelsmann berhasil unggul lebih dulu lewat gol Thomas Muller pada menit '34 dan skor berubah menjadi 0-1 yang bertahan hingga babak pertama usai. 

Memasuki jalannya pertandingan babak kedua , tim Barcelona yang mengandalkan striker Lord Martin Braithwaite , Ousmane Dembele berusaha untuk mencari gol penyeimbang , sayangnya justru kembali Bayern Munchen yang berhasil mencetak gol lewat gol Robert Lewandowski pada menit '56 serta gol keduanya pada menit '85 dan skor berubah menjadi 0-3 yang bertahan hingga babak kedua usai .

Sementara itu di pertandingan lainnya di Stamford Bridge London Inggris , laga antara Chelsea vs Zenit St Petersburg berakhir dengan skor tipis 1-0 . Satu-satunya gol tunggal kemenangan tim The Blues Chelsea berhasil dicetak oleh Romelu Lukaku pada menit '69 . 

Satu laga lainnya mempertemukan antara Malmo FF vs Juventus yang berakhir dengan skor 0-3 untuk keunggulan tim La Vecchia Signora atau Si Nyonya Tua , gol kemenangan tim Juventus berhasil dicetak oleh Alex Sandro pada menit '23 , Paulo Dybala pada menit '45 lewat tendangan penalti , dan Alvaro Morata pada menit '45+1 .

Dan berikut hasil lengkap pertandingan Matchday 1 fase grup UEFA Champions League 2021/2022 E F G H :

1. Barcelona vs Bayern Munchen 0-3

2. Dynamo Kyiv vs SL Benfica 0-0

3. Young Boys vs Manchester United 2-1

4. Villarreal CF vs Atalanta 2-2

5. Sevilla FC vs Red Bull Salzburg 1-1

6. Lille OSC vs VFL Wolfsburg 0-0

7. Chelsea vs Zenit St Petersburg 1-0

8. Malmo FF vs Juventus 0-3

Dengan demikian informasi seputar keseruan UEFA Champions League kali ini dan saya Irfan Maulana terima kasih dan salam olahraga .

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun