Mohon tunggu...
Irene Maria Nisiho
Irene Maria Nisiho Mohon Tunggu... Administrasi - Ibu rumah tangga

Nenek 6 cucu, hobby berkebun, membaca, menulis dan bercerita.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Menikmati Masa Lansia yang Bahagia

29 Mei 2018   00:00 Diperbarui: 29 Mei 2018   11:23 3521
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Menjadi Lansia adalah rahmat yang sangat patut kita syukuri. Namun kadang anugerah Tuhan yang sangat mulia ini tidak dirasakan oleh sebagian Lansia. Hal ini terjadi mungkin karena sebagian Lansia 'terjebak' menjalani hidupnya dalam sepi dan tak berdaya.

Setelah anak-anak beranjak dewasa, mereka akan sibuk dengan berbagai kegiatan dan akhirnya mereka satu persatu akan meninggalkan rumah dan membina rumah tangganya sendiri. Sebetulnya masa itu bisa dimanfaatkan untuk melakukan hobi atau apa saja yang dulu tidak sempat para Lansia lakukan.

Namun hal ini sering tidak bisa terlaksana, karena berbagai kendala.

Kendala yang paling sering timbul biasanya disebabkan oleh kesalahan kami. Para Lansia sendiri. Kami kurang persiapan menghadapi kenyataan anak-anak akan sibuk dengan urusan pekerjaan dan keluarganya masing-masing. Kami "patah hati" merasa ditinggakan lalu menjadi malas beraktivitas dengan alasan yang kurang akurat, malah kadang alasannya sama sekali tidak masuk akal.

Bila sama sekali tidak ada kegiatan, saya khawatir penyakit mulai mengintai, bisa sakit fisik dan bisa sakit psikis.

Agar kita di usia lanjut tetap bisa sehat, ceria dan bahagia, hendaknya dari usia muda sudah mulai kita persiapkan. Rajin berolahraga sedari muda dan mengatur diet dengan benar, ini pasti tabungan untuk masa tua yang sangat bermanfaat.

Kalau dulu tidak sempat, ayo sekarang kita mulai!

*Mengolah hati, belajar bersyukur dan mengasihi Tuhan lewat sesama. Maka hati kita pasti tidak pernah sepi. Termasuk menjaga keharmonisan hubungan dalam keluarga, anak-anak, mantu, cucu dan tentu dengan pasangan, jika mempunyai pasangan.

 

Relasi antara suami dan istri sangat menentukan kebahagiaan Lansia. Ingat, semakin lanjut usia akan semakin banyak penyulit. Faktor keuangan dan faktor kesehatan sangat berperan.

Suami mulai tuli, istri semakin pelupa dan munculnya berbagai kesulitan. Maka meningkatkan pengertian satu sama lain sangat diperlukan dan jangan menghentikan kemesraan terhadap pasangan.

*Menjaga kesehatan rohani dengan beribadah, memperbanyak berbuat kebaikan, dan lain-lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun