Puisi : Di batas Keraguan
(Seri Ruang Waktu Cinta #71)
Ditulis oleh : eko irawan
Waktu memang butuh ruang.
Seperti ruang bersanding Peluang.
Tentang yang bertahan sejak datang.
ada yang lebih, tentu ada yang kurang.
Harapan pasti bersandar di langit.
Tapi bisa manis, bisa pahit.
Tak sama, Angan pun didekap rumit.
Tak sempurna, antara melimpah dan sedikit.
Dan bertahan itu bukan drama.
Tentang juang penuh asa.
Persimpangan itu ada, tak lurus lurus saja.
Ada suka ada pula duka.
Hargai yang bertahan ada.
Saat kurang tak sesuai rencana.
Di batas Keraguan di antara asa.
Yang tetap ada itulah,
Disebut kepercayaan cinta.
De Huize Sustaination, 31 Mei 2024
Ditulis untuk Seri Ruang Waktu Cinta 71
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H