"Buku ini aku pinjam" adalah lagu Iwan Fals yang mewakili cara anak anak puber memulai sebuah kisah percintaan remaja. Lagu ini spesial aku request kepada Grup Tali jiwa, pada malam Minggu, 17 Desember 2022 yang tengah konser Fals Night di mesem cafe & Art Gallery.Â
Bagi generasi ABG tahun 1988, Iwan Fals sudah jadi legenda sahabat musik yang menemani melalui media radio yang begitu penting pada masanya. Saat membeli kaset pita terasa sangat mahal.Â
Playernya malah tak punya. Dapat kasetpun kadang suaranya bliyut karena rekaman bajakan.
Lagu "Buku ini aku pinjam" begitu mewakili kondisi anak anak 90'an belajar jatuh cinta. Berikut teks lirik lagu Buku ini aku pinjam khusus bagi kawan kawan yang punya kenangan dengan lagu ini. Masih hafalkah lagunya, atau buku yang dipinjam sudah dikembalikan atau belum?
Dia tahu dia rasa
Cinta ini milik kita
Di kantin depan kelasku
Di sana kenal dirimu
Yang kini tersimpan di hati
Jalani kisah sembunyi
Di halte itu kutunggu
Senyum manismu kekasih
Usai dentang bel sekolah
Kita nikmati yang ada
Seperti hari yang lain
Kau senyum tersipu malu
Ketika kusapa engkau
Genggamlah jari
Genggamlah hati ini
Memang usia kita muda
Namun cinta soal hati
Biar mereka bicara
Telinga kita terkunci
Dia tahu dia rasa
Maka tersenyumlah kasih
Tetap langkah jangan hentikan
Cinta ini milik kita
Buku ini aku pinjam
Kan kutulis sajak indah
Hanya untukmu seorang
Tentang mimpi-mimpi malam
Dia tahu dia rasa
Maka tersenyumlah kasih
Tetap langkah jangan hentikan
Cinta ini milik kita
Dia tahu dia rasa
Maka tersenyumlah kasih
Tetap langkah jangan hentikan
Cinta ini milik kita
Cinta ini milik kita
Videonya bisa diikuti di link berikut:
https://youtu.be/aUrMrQaIjC4
Selamat menikmati kenanganmu. Itulah yang diusung Tali Jiwa malam itu di Mesem Cafe & Art Gallery. Sam Iwan Dongkel mampu membangun keping kenangan yang bersumber dari lagu lagu Iwan Fals. Nuansanya dapat, seolah mesin waktu yang membawa penikmat musik Iwan Fals kembali kemasa ABG nya. Sosok Iwan Fals yang kritis dan pemberontak, ternyata juga punya sisi Romantis.Â
Lagu lagu romantis lainnya tetap memiliki ruh kasmaran yang dalam dibawakan dengan sangat memikat oleh Sam Iwan Dongkel. Semoga kelak bisa hadir kembali dalam konser Fals Night Bersama orang terkasih. Sangat disayangkan jika melewatkan kesempatan paling asyik ini. Selamat dan sukses slalu untuk Tali Jiwa.
Mesem Cafe & Art Gallery, 18 Desember 2022 ditulis oleh Eko Rody Irawan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H