Mohon tunggu...
Eko Irawan
Eko Irawan Mohon Tunggu... Sejarawan - Pegiat Sejarah, Sastra, Budaya dan Literasi

Ayo Nulis untuk Abadikan Kisah, Berbagi Inspirasi dan Menembus Batas

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Gravitasi Cinta (Seri Sajak Langit #12)

11 September 2022   18:14 Diperbarui: 12 September 2022   13:06 514
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri sajak langit #12

Gravitasi memang tak bertanggung jawab, jika kamu jatuh cinta. Gravitasi juga bukan magnet. Tak berwujud, tapi ada. Jika tak ada, sudah dari dulu kamu terlempar jauh ke angkasa.

Berterima kasihlah pada Newton. Itu tak sekedar teori, tapi itu bukti. Tak percaya, tapi tetap ada, walau seluruh manusia ingkar. Toh manusia hanya menikmati. Nikmat apa lagi yang akan kau ingkari.

Gravitasi itu apa. Karenanya bulan mengelilingi bumi. Bumi mengelilingi matahari. Dan matahari mengelilingi pusat galaksi. Itu Sunatullah, ada karena Allah. Sungguh manusia hanya menikmati Fasilitas. Tak lebih, kecuali bodoh dan tak berilmu.

Gravitasi membuat rotasi. Hingga ruang terikat waktu. Yang terus bergerak. Terus maju, tak akan kembali. Terus ada, walau tak disadari. Bukan sekedar penanggalan dan waktu, tapi kelak akan dipertanyakan lagi, untuk apa saja ruang waktumu ini. 

Kenapa ada gravitasi? Hanya manusia bodoh yang tak menyadari. Dikira tak penting padahal ini hakiki. Itulah hikmah punya otak, agar manusia berfikir tentang misteri langit bumi.

Gravitasi Cinta, anugerah Sang Maha Kuasa. Limpahan nikmat dan berkah luar biasa. Sudahkah kamu bersyukur? Karena tanpa gravitasi duniapun akan mengambang hancur.

Malang, 11 September 2022

ditulis oleh Eko Irawan 

untuk Seri Sajak Langit 12


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun