[caption id="attachment_370601" align="aligncenter" width="353" caption="Toyota Avanza seri S . Foto: wikipedia.org"]
Ini nih mobil sejuta umat Toyota lainnya, merupakan varian lanjutan dari Kijang untuk MPV kelas bawah. Sejak diluncurkan Januari 2014, di Indonesia Avanza telah terjual lebih dari 1,2 juta unit. Avanza berasal dari bahasa Italia 'avanzato' yang berarti 'peningkatan'.
3). Yaris
[caption id="attachment_370613" align="aligncenter" width="400" caption="Yaris 2012 TRD Sportivo. Foto: dok. pribadi"]
Asal kata Yaris agak ruwet sebenarnya, merupakan perpaduan antara nama Yunani dan Jerman. Mulanya adalah 'Charis', nama seorang dewi Yunani Kuno yang merupakan simbol kecantikan, daya tarik dan kreatifitas umat manusia. Kata 'Charis' kemudian digabungkan dengan kata 'Ya' dari bahasa Jerman yang mengekspresikan persetujuan pada simbol desain yang cantik dan punya daya tarik tersebut, dengan cara menggantikan 'Cha' dengan 'Ya', sehingga terbitlah 'Yaris'.
4). Agya
[caption id="attachment_370615" align="aligncenter" width="412" caption="Toyota Agya. Foto; otomotif.kompas.com"]
Asal kata mobil murah Agya berlabel LCGC (low cost green car) ini adalah bahasa Sansekerta yang berarti 'cepat'. Saudara kembarnya yaitu Ayla (Daihatsu) juga berasal dari bahasa Sansekerta yang artinya 'cahaya'.
5). Corolla
[caption id="attachment_370620" align="aligncenter" width="616" caption="Toyota Corolla 1985 dan Corolla 2009. Foto: wikipedia.org"]
Corolla merupakan mobil legendaris Toyota yang namanya berasal dari bahasa Italia yang berarti 'mahkota kecil', serupa cincin yang terletak di sekitar kelopak bunga. Nama itu dimaksudkan untuk memperlihatkan kecantikan sebuah mobil yang menarik mata.