Mohon tunggu...
Ira Rosi
Ira Rosi Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Anak Usia Sekolah Dasar, Apa Saja yang harus Diperhatikan Nih Bunda?

16 November 2018   03:56 Diperbarui: 16 November 2018   05:06 262
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sekolah dasar merupakan masa awal anak dalam mengenal dunia belajar yang benar-benar memang dengan kesadaran diri penuh mereka tahu bahwa sekolah adalah tempat belajar, artinya mereka yang sudah memasuki sekolah dasar berarti sudah memiliki kesiapan diri untuk sekolah, belajar mengenal dunia pembelajaran dasar, belajar bersosialisasi dengan lingkungan baru, dan belajar bergaul dengan teman-teman yang berada disekelilignya

Karena sekolah dasar merupakan sekolah pemula, maka anak akan merasakan hal yang bagi mereka adalah dunia baru, dengan tata aturan baru, ligkungan baru, orang-orang baru, dan sebagainya. Tak sedikit dari mereka yang merasa takut dan down dimasa awal-awal masuk sekolah karena merasa agak kaget dengan dunia baru mereka, ada yang menangis pulang karena merasa takut, ngompol dimasa awal, dan lainnya.

Hal tersebut lumrah terjadi, lalu bagaimana cara orangtua menghadapi anak yang demikian? Mulai ajari anak untuk belajar hidup mandiri, seperti mengajak mereka ikut menyiapkan barang-barang sekolah mereka. Minta pendapat mereka juga apa barang-barang yang butuh mereka bawa dan tidak, beri tahu mereka apa saja yang harusnya mereka persiapkan jika harus pergi ke sekolah

Tanamkan dalam diri anak perasaan percaya diri dan berani, katakan pada anak bahwa dia hebat, minta mereka untuk berkenalan dan membuka diri pada teman-teman sebayanya. Dalam hal ini kelekatan orang tua dan anak sangat penting, karena jika anak sudah merasa aman, mereka akan berani mengalami atau menghadapi dunia baru mereka tanpa takut.

Tanyakan hari-hari mereka di sekolah dan beri mereka semangat, karena bagi mereka hal itu sangat penting. Saat mereka merasa diperhatikan dan di "pentingkan" maka mereka akan begitu semangat menjalani dunianya agar bisa bercerita dengan baik pada orang tua mengenai dunia barunya, anak juga akan lebih terbuka pada orang tua, serta segera memberitahu orang tua jika mereka memiliki kesulitan atau masalah di sekolahnya.

Terlepas dari itu semua, sudah menjadi kewajiban orang tua untuk membimbing dan senantiasa mengawasi perkembangangan yang dialami oleh sang buah hati, apalagi pada usia sekolah tahap awal (sekolah dasar). Maka hubungan baik antara orang tua dan anak itu penting.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun