Mohon tunggu...
Iqlima Naqiyya
Iqlima Naqiyya Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Mahasiswi UIN SUKA ILKOM 23107030056

Penulis

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Indahnya Perayaan Idul Fitri di Negeri Sakura

18 April 2024   11:18 Diperbarui: 18 April 2024   12:35 1310
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Karena di Jepang sendiri terdapat tradisi hanami, yang mana mereka akan menggelar semacam piknik di tengah taman dengan bunga sakura yang mulai tumbuh sangat indah. Secara harafiah, hanami atau ohanami berarti "melihat bunga". Sesuai dengan arti katanya, hanami merupakan tradisi melihat mekarnya bunga, khususnya bunga sakura. Di Jepang, hanami juga dikenal sebagai lambang kebahagiaan dan tibanya musim semi. Di Tokyo dan sekitarnya, hanami biasanya dirayakan di sekitar pertengahan Maret sampai tergantung waktu mekarnya bunga sakura yang berbeda-beda di setiap daerah. Daerah selatan yang lebih cepat hangat seperti Okinawa, menyambut mekarnya bunga sakura lebih awal. Daerah utara yang lebih dingin seperti Hokkaido adalah daerah yang terakhir merayakan hanami. Di Tokyo dan sekitarnya, hanami biasanya dirayakan di sekitar pertengahan Maret sampai awal April.

Pada kegiatan inilah menjadi sebuah ajang untuk berkumpul dan bercengkrama bersama. Terlebih lagi banyak orang tua yang membuatkan masakan khas Indonesia. Dimana hal inilah menjadi obat rindu terhadap tanah air Indonesia. Seperti contohnya ada rendang, gulai, coto makassar, dan makanan ringan lainnya. Hanami menjadikan suasana yang amat akrab dengan para tetangga sekitar. Suara tawa anak-anak yang membuat acara ini semakin meriah. Hanami dilaksanakan setelah selesai sholat id di taman terdekat. Di jepang sendiri untuk menggelar acara seperti itu di ruang terbuka tidak memerlukan izin khusus ke beberapa pihak. Yang penting kita membersihkan kembali tempat yang telah digunakan.

Jepang merupakan negara yang amat mementingkan interiornya. Karena untuk menemukan taman ataupun halaman luas di samping sungai yang cantik itu sangatlah mudah. Tidak perlu berjalan jauh, pasti sudah menemukan taman yang indah dan rindang. Disitu kami bersenang-senang menyambut hari raya Idul Fitri, dengan memainkan game seperti BINGO. Setelah itu dilanjutkan dengan berswa foto dengan keindahan pohon Sakura yang bertebaran di sepanjang jalannya.

Seperti itulah indahnya perayaan Idul Fitri di negri Sakura. Tidak perlu bersedih karena tidak dapat Kembali ke kampung halaman tetapi kita-pun dapat merasakan indahnya kebersamaan walaupun sedikit berbeda dengan lebaran di tanah kelahiran. Intinya, sebagai penutup, merayakan lebaran di Jepang terutama di Kanazawa ini sangat menyenangkan dan tidak mengurangi produktivitas sebagai mahasiswa. Juga, menemukan hal-hal unik lebaran yang tak ditemui di Indonesia, misalnya berlebaran dengan teman-teman International dan menggelar kegiatan hanami.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun