Mohon tunggu...
IQBAL NURGUNAWAN
IQBAL NURGUNAWAN Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswa Universitas PGRI Kanjuruhan Malang

Hallo

Selanjutnya

Tutup

Seni

Kreativitas Tanpa Batas : Anak Anak Glanggang Ekspresikan Diri dengan Menggambar

29 Oktober 2024   20:45 Diperbarui: 29 Oktober 2024   20:52 37
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Glanggang, 27 oktober 2024 -- Program Kerja Menggambar yang diadakan oleh mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia tahun 2024 sukses menjadi wadah bagi anak-anak Desa Glanggang untuk mengembangkan kreativitas dan bakat seni mereka. Kegiatan ini diresponsi oleh Iqbal Nur Gunawan, dan dilaksanakan dua kali dalam seminggu selama bulan Agustus hingga November.

Kegiatan menggambar berlangsung di dua lokasi strategis, yaitu Posyandu Darungan dan Karang Tengah. Setiap sesi menggambar tidak hanya fokus pada teknik seni, tetapi juga mengajak anak-anak untuk berimajinasi dan mengekspresikan diri melalui berbagai tema yang menarik. Dengan bimbingan dari mahasiswa, anak-anak diajak menggambar berbagai objek, seperti pemandangan, Anime, dan karakter dari cerita yang mereka dengar.

"Kami berharap program ini dapat memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk mengekspresikan diri dan mengembangkan minat mereka dalam seni menggambar," ujar Royan selaku koordinator desa. "Selain itu, kami juga ingin meningkatkan kemampuan bahasa mereka melalui pengenalan cerita dan tokoh-tokoh dalam gambar."

Hasil karya anak-anak selama kegiatan ini akan dipamerkan pada acara penutupan KKN, sebagai bentuk apresiasi terhadap kreativitas mereka. Pameran ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang menampilkan hasil karya, tetapi juga mengundang orang tua dan masyarakat untuk datang dan mendukung anak-anak.

Kegiatan ini mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat setempat. Banyak orang tua yang merasa bangga melihat anak-anak mereka aktif berpartisipasi dan menunjukkan bakat seni. Dengan adanya program ini, diharapkan anak-anak Desa Glanggang dapat terus mengeksplorasi kreativitas mereka di bidang seni.

Program Kerja Menggambar ini menjadi salah satu contoh nyata pengabdian mahasiswa kepada masyarakat, di mana seni dan pendidikan bersinergi untuk menciptakan lingkungan yang lebih positif dan mendukung perkembangan anak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun