Mohon tunggu...
iqbal istiqlal
iqbal istiqlal Mohon Tunggu... Mahasiswa - Channel Bussines Development & Mahasiswa PPG

Saya adalah lulusan S1 Bahasa Indonesia dr Univ Negeri Malang, saya sudah berpengalaman kerja di banyak bidang diantaranya CSO di BANK BCA, HARTONO ELEKTRONIK, dan saat ini bekerja di ADIRA sebagai CHANNEL BUSSINES DEVELOPMENT sembari menempuh kuliah PPG di UNIKAMA

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Setengah Manusia

30 September 2023   11:30 Diperbarui: 30 September 2023   11:34 67
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Genderang politik akan ditabuh sebentar lagi

Terompet warna-warni akan saling berlomba nyaring 

Bahkan bendera dengan simbol hewan, tumbuhan, bahkan hanya tulisan akan mulai banyak dikibarkan

Ya, itu tandanya hak suara kita semua akan menjadi rebutan

Karena jika kalah akan menjadi ketakutan

Sebaliknya jika menang akan menjadi kekuatan

Begitulah misi yang mereka targetkan

Kebijakan bukan menjadi senjata utama

Melainkan caci maki yang siap banyak menjelma

Manusia penuh harta berusaha menjadi dewa

Sedangkan yang miskin menunggu aba-aba

Masyarakat tidak diprioritaskan untuk maju, bermartabat, bahkan sejahtera

Hanya awalnya saja penuh janji palsu, seakan-akan hebat, namun berakhir sengsara

Apa kita hanya menjadi golongan putih?

Atau memilih dengan banyak dalih karena amplop yang warnanya putih?

Kita hanya berpikir setengah

Tak sadar bahwa itu menjadikan kita lengah

Dan berakhir lemah dengan kekuasaan yang asyik beramah-tamah

Sadarlah! Jangan mau terus dijadikan setengah manusia yang dijajah para Dewa dengan berpagarkan istana

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun