Mohon tunggu...
ioanes rakhmat
ioanes rakhmat Mohon Tunggu... Penulis - Science and culture observer

Our thoughts are fallible. We therefore should go on thinking from various perspectives. We will never arrive at final definitive truths. All truths are alive, and therefore give life, strength and joy for all.

Selanjutnya

Tutup

Politik

Lagi: Ribut At-Ribut di Musim Natal 2016

24 Desember 2016   19:01 Diperbarui: 24 Desember 2016   23:23 902
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para perempuan Kristen Palestina berjilbab sedang diberikan roti yang sudah diberkati oleh Uskup Alexious dari Gereja Ortodoks Yunani Santo Perforius, Kota Gaza, dalam acara Misa Natal, Minggu, 7 Januari 2007 (sesuai Kalender Yulianus). Sumber www.andrew4cj.blogspot.co.id

Atribut itu artinya lebih dari satu. Bisa ciri khas, watak khas, pembawaan khas, atau unsur atau elemen struktural atau elemen pelengkap, atau hal-hal tambahan yang boleh ada atau boleh tidak ada, hal-hal komplemen.

Watak khas si S misalnya murah senyum. Si C suka cemberut saat mengerjakan apapun. Si oma N suka nangis dan ngomel barengan. Si dosen T telaten sekali kalau sedang membimbing setiap mahasiswa dalam mengerjakan tugas-tugas akhir universitas. Si pemuda H suka ganti-ganti pacar, tanpa pernah bisa merasakan kehancuran hati mantan-mantan pacarnya. Dll. Ini atribut. Tidak esensial. Selalu relatif dan tentatif, dapat dan kerap berubah sejalan dengan gerak waktu, perpindahan tempat serta akumulasi pengalaman dan pengetahuan baru. Meskipun tidak esensial dan serba tentatif, ada atribut-atribut yang bagus, karena itu perlu dipertahankan, atau diperkaya dan diperindah.

Atribut sebagai elemen-elemen pelengkap selalu ada dalam semua agama, mulai dari doktrin, kredo/syahadat, ritual, simbol-simbol, hingga aturan hukum dan kaidah moral. Nah, sebagai elemen-elemen pelengkap tentu saja atribut tidak esensial, tentatif, bersifat sementara, kerap bisa tidak relevan lagi.

Terkait musim Natal global, misalnya, ada sekian atribut Natal yang boleh ada atau boleh tidak ada.

Misalnya, Natal tidak harus diramaikan oleh Sinterklas (dan Piet Hitam) dengan semua unsur pelengkap lainnya, misalnya sebuah kereta kencana yang ditarik beberapa ekor kijang (Innova), sejumlah parsel yang dimuat dalam karung Sinterklas, topi merah bergaris putih kuncung dari bahan beludru atau bahan kain lain yang ujungnya lunglai nukik ke bawah. Atau dengan pohon Natal hijau yang dipandang sebagai simbol keabadian dalam sangat banyak kebudayaan, dan kawasan bersalju. Juga madah Silent Night tidak mutlak dinyanyikan, apalagi diberhalakan, meskipun mungkin nyaris mustahil umat Kristen sedunia tidak lagi melantunkan madah agung ini, dan sekian madah Natal indah lainnya, di musim Natal, khususnya di setiap tanggal 24 Desember malam.

Jika atribut-atribut keagamaan banyak yang tidak esensial, berfungsi sebagai elemen-elemen pelengkap atau komplemen saja, ya kita sesunguhnya sedang membuang energi dan waktu dengan sia-sia jika meributkan atribut-atribut ini karena dinilai dengan keliru sebagai unsur-unsur esensial yang akan merusak keimanan orang-orang yang beragama lain. Tentu banyak orang mengernyitkan dahi lalu berkomentar dalam hati, “Kok iman bisa rusak hanya karena seseorang yang beragama lain ikhlas ikut meramaikan acara kegembiraan Natal dengan ikut memakai sejumlah atribut Natal di berbagai aktivitas bisnis pesta kultural Natal?” Sangat banyak orang terpaksa bingung dengan pertanyaan ini. Bingung, yaaa yaaa yaaaaa betul bingung!

Lalu, sebuah pertanyaan penting lainnya juga perlu dijawab: Apakah antar-agama-agama tidak boleh terjadi kegiatan pinjam-meminjam atribut keagamaan sebagai unsur pelengkap? Saya mau jawab pertanyaan ini dengan menampilkan foto di bawah ini sebagai sebuah ilustrasi tambahan.

Sumber www.theorthodoxlife.wordpress.com
Sumber www.theorthodoxlife.wordpress.com
Silakan duga atau pastikan lebih dulu, foto di atas ini menampilkan ritual agama apa? Perayaan Natal atau bukan? Kalau itu ritual perayaan dan ibadah Natal, kok umat memakai atribut non-Kristen, yaitu hijab atau kerudung kepala atau jilbab? Tapi apakah betul kerudung kepala itu atribut ritual non-Kristen, atau lebih jauh mundur ke era lebih tua, atribut ritual non-Yahudi? Baiklah saya berikan keterangan pendek tentang foto persis di atas ini. Foto ini menampilkan perempuan-perempuan Kristen Gereja Ortodoks Rusia yang memakai jilbab tradisional mereka, suatu tradisi tua yang sudah berusia 2.000 tahun. 

Tugas anda selanjutnya ini: Coba telusuri lebih luas, adakah tradisi memakai kerudung kepala untuk perempuan dalam agama Yahudi dulu dan kini. Juga di antara gereja-gereja di negara-negara Timur Tengah, atau di antara Gereja-gereja Ortodoks Timur, dulu dan kini. Gereja Roma Katolik sudah sangat lama mengenal tradisi kerudung putih para suster sejak pranata kebiarawatian atau kesusteran ditetapkan dan dijalankan gereja ini.

Sekali lagi perlu ditegaskan, atribut atau elemen ritual agama apapun bukan esensi, tapi berfungsi sebagai elemen pelengkap, melanjutkan tradisi tua pinjam-meminjam unsur-unsur ritual antar-agama-agama, sejak zaman kuno, bahkan sejak sebelum agama Yahudi formal dilahirkan. Istilah kerennya, kontekstualisasi selalu terjadi, cepat atau lambat, terencana atau otomatis, ketika suatu agama hadir di tempat lain dan di zaman lain dan bertemu dengan agama-agama lain dan kebudayaan-kebudayaan yang berbeda. Ini FAKTA sosiokultural religius global lintas zaman dan tempat, entah mau diakui atau pun mau disangkal. Orang yang hidup sehat adalah orang yang membuka diri pada fakta, tidak hidup “in denial of reality”.

Jika atribut tidak esensial, sehingga bisa diabaikan atau diganti, atau tetap ditampilkan demi kesukaan dan kegembiraan, atau malah diperkaya dan dikawinsilangkan, lalu apa hal yang esensial, atau hal yang paling esensial, dalam kehidupan keagamaan kita?

Yang paling esensial dalam semua agama adalah tugas dan panggilan ilahi untuk semua orang yang beragama MENJADI SESAMA MANUSIA terhadap manusia-manusia lainnya, yakni dengan saling berbagi kehidupan, saling menyembuhkan, saling mencintai, saling menolong, saling bermurah dan berbaik hati, saling berbagi kebajikan, kearifan dan ilmu pengetahuan, saling memajukan dan membangun, saling mendamaikan.

Kalau kita serius beragama apapun, nah ingatkanlah sesama kita, apapun agama mereka, ketika mereka mengabaikan atau melupakan atau berpura-pura tidak tahu bahwa tugas dan panggilan keagamaan yang paling esensial itu adalah menjadi sesama manusia terhadap siapapun. Karena kita semua, menurut ajaran agama kita, bukan Allah, bukan dewa-dewi, juga bukan sosok demigod, sosok setengah dewa setengah manusia, tetapi manusia kodrati, maka semua orang lain adalah sesama kita. Inilah ajaran semua agama dunia. Inilah hakikat eksistensi kita.

Jika kita menyangkal bahwa orang lain itu sesama kita manusia, atau kita dengan takabur memandang diri kita sendiri sebagai Tuhan Allah atau dewa-dewi atau sosok tiga perempat dewa dan seperempat insan, yang serba boleh melakukan apapun karena kita yakin diri kita mahakuasa, mahaberkehendak dan mahaberbuat, maka kita bukan hanya menyangkal agama kita sendiri, tetapi juga hakikat eksistensi kita sendiri sampai ke akar-akarnya. Betapa malangnya kita jika itu kondisi diri kita. Beragama tetapi membuat kita melanggar agama kita sendiri.

In the freezing winter 24 Dec 2016
with my heart being very very warm

ioanes rakhmat

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun