Aneka bunga anggrek itu  berjejer di pasang di bandara  I Gusti Ngurah Rai Bali,  di ruang tunggu itu sangat indah. Banyak orang  berswafoto disana untuk mengabadikan berada di lingkungan bunga anggrek yang sangat mempesona. Dan,penempatan bunga itu sejatinya diharapkan pengunjung bisa mendalami  filosofi yang dikandung di dalam bunga itu, getar-getar vibrasi dari  bunga anggrek putih bermakna kemunrnian hati dan ada semangat baru untuk menyongsong hari lebih baik, sedangkan merah ungkapan cinta yang penuh gairah dan mendalam, Kuning, menggambarkan kekuatan dan kebahagiaan. melihat itu semuanya, kita berdecak kagum bahwa sungguh kekayaan bumi Nusantara dalam pesona anggreknya sulit mencari bandingannya.
Hal yang sama juga terlihat di salah satu hotel -hotel, Â sebut saja Hotel 'Sunari ' di Lovina lobi hotelnya, Â ditandai dengan dua pasang bunga anggrek yang sangat indah. Â Bunga anggrek ini tentu menambah suasana kian semarak, dan serasi dengan alam.
Bunga anggrek warna warni itu,sangat mempesona, memanjakan mata memberikan suasana hati yang damai, ketika di pandang, seberkas pemikiran syukur sebab Indonesia merupakan wilayah yang di anugerahi bergam jenis anggrek , paling tidak diperkirakan terdapat 4.000 - 5.000 jenis, sedangkan di Jawa tercatat 971 jenis dari 139 marga (Backer and van Den Brink 1968). Comber (1990) mendeskripsikan kembali sebanyak 731 jenis, di antaranya 231 jenis berstatus endemik di pulau  Jawa.
Berbagai upaya terus dilakukan untuk melestarikannya, selama  ini tidak sedikit spesies unik dan unggul anggrek Indonesia kerap dijual secara ilegal ke  luar negeri, tanpa sebelumnya diidentifikasi genetikanya, sehingga kekayaan plasma nuftah itu, menjadi milik bangsa lain.
Permasalahan yang kerap dihadapi oleh bunga anggrek itu, tidak sedikit ,   tidak kurang dari  28.000 spesies, anggrek adalah salah satu keluarga terbesar tanaman berbunga, dan mereka juga salah satu yang paling terancam, sebagian karena strategi kehidupannya  yang kompleks. Ancaman termasuk perusakan habitat dan perubahan iklim, tetapi banyak anggrek juga terancam oleh panen yang tidak berkelanjutan (seringkali ilegal dan/atau tidak tercatat) untuk hortikultura, makanan atau obat-obatan. kebakaran hutan juga kerap menjadi biang kerok kepunahan beberapa jenis anggrek khas Indonesia.
Tingkat ancaman ini sekarang melampaui kemampuan kita untuk memerangi mereka berdasarkan spesies demi spesies untuk semua spesies dalam kelompok besar seperti Orchidaceae; jika kita ingin berhasil dalam melestarikan anggrek untuk masa depan, kita perlu mengembangkan pendekatan yang memungkinkan kita untuk mengatasi ancaman pada skala yang lebih luas untuk melengkapi pendekatan terfokus untuk spesies yang diidentifikasi memiliki risiko tertinggi.
Namun  bunga anggrek ini tetap mempesona, dan merupakan salah satu dari tiga bunga nasional Indonesia yang dikenal dengan nama anggrek bulan,
SELAYANG PANDANG ANGGREK BULAN