Mohon tunggu...
Inung Kurnia
Inung Kurnia Mohon Tunggu... Penulis - Gemar berbagi kebaikan melalui tulisan

Ibu dari Key dan Rindang

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Pura-pura Sehat Ketika Omicron Menyapa Itu Perlu!

23 Februari 2022   14:55 Diperbarui: 23 Februari 2022   15:17 578
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengumuman dari Mak Dewi

Hari ini giliran Mak Dewi. Pagi-pagi sehabis zoom dengan kantornya, Mak Dewi kirim pesan minta doa di group Makmak. "Assalamualaikm... Emak-emak, mohon doanya ya. Anak gue yang gede kena om ikron nih.. Gue terpaksa wfh ddulu dah nih," katanya.

Pengumuman simpel itu pun langsung disambut dengan doa-doa. Semoga cepet sehat, semoga cepet sembuh disertai wejangan dan testimoni baik dari Makmak penyintas Covid-19, Makmak mantan perawat pasien Covid-19 maupun testimoni yang dibaca di media sosial.

Pengumuman dari Mak Dewi
Pengumuman dari Mak Dewi

"Jangan panik Mak Dew. Omicron kayak flu biasa. Istirahat, makan enak, vitamin dah itu obatnya. Moga cepet negatif ya amiin," sahut Mak Asri.

Nada menenangkan juga dilontarkan Mak Novi. Perempuan yang tinggal di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan mengaku sempat merasakan gejala omicron tetapi diabaikan.

"Gue aja kemarin meriang batuk pilek, tapi gue ga swab, pasti positif kalau swab. Cuma 24 jam selama seminggu gue pake masker di rumah, tidur juga pake masker karena batuk terus... Alhamdulillah 7 hari udah membaik mak... Kemarin tenggorokan sakit dan gatel banget... mirip omicron," kata Mak Novi.

Tak berselang lama, muncul doa dari Mak Tety. Ia yang tinggal satu komplek dengan Mak Dewi di kawasan Depok cuma mengirimkan doa, "semoga cepat sembuh, eh cepat sehat."

Mak Tety pada serangan pandemi Covid-19 gelombang dua, sempat jadi pasien Covid-19. Satu keluarga mulai dari suami, anak bahkan orang tua dan adik maupun kakaknya terkena varian delta. Isoman rada lama lebih dari 2 pekan. Tetapi bersyukur masa-masa sulit itu bisa dilewati dengan baik. Bersyukur lagi dia tak merasakan long covid sebagaimana banyak diceritakan penyintas Covid-19.

Mak Vani yang beberapa hari lalu baru vaksin booster (vaksin ke-3), muncul dengan doa yang singkat pula, "lekas sembuh untuk Edel." Edel yang dimaksud adalah anak Mak Dewi, namanya Edelwais.

Tak berselang lama Mak Nia pun muncul dengan doa yang tak jauh berbeda. "Semoga cepet sehat.. dan semangat untuk negatif mak Dew anaknya," pesannya singkat.

Doa yang sama pasti juga dikirim Mak Evien, meski hari ini ia tak muncul komentarnya di group watshapp Makmak. Mungkin memilih japri ke Mak Dewi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun