Kebiasaan ini kelak juga penting ketika anak berada di luar rumah, misalnya di sekolah ataupun di lingkungan pekerjaan kelak ia dewasa. Seperti kita tahu, kebiasaan membuang sampah sembarangan yang merugikan lingkungan sekitar dapat ditumbuhkan sejak dini lewat kebiasaan satu ini.Â
***
Memiliki anak-anak yang sukses tentu menjadi impian setiap orang tua. Namun memiliki anak yang pengertian adalah harta yang tak ternilai harganya. Anak yang bijak mendatangkan kebahagiaan, tetapi anak yang bebal adalah kesedihan bagi orang tuanya.
Demikian yang dapat saya tuliskan tentang pentingnya mengajarkan pekerjaan rumah tangga kepada anak laki-laki. Karena di sana kita mengajarkan nilai-nilai tanggung jawab serta memberi pengertian kepada si anak.
Semoga tulisan ini bermanfaat dan dapat menginspirasi khususnya kepada orang tua yang memiliki anak laki-laki seperti saya.Â
Apabila terdapat kekurangan, sila menyampaikan masukan pada kolom komentar demi melengkapi tulisan ini. Terima kasih.Â
...
Ditulis oleh Radian Kristiani untuk Inspirasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H