Mohon tunggu...
Inspirasiana
Inspirasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer Peduli Edukasi.

Kami mendukung taman baca di Soa NTT dan Boyolali. KRewards sepenuhnya untuk dukung cita-cita literasi. Untuk donasi naskah, buku, dan dana silakan hubungi: donasibukuina@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Raheem Sterling Bungkam Ujaran Rasis dengan Permainan Manis

13 Juni 2021   23:39 Diperbarui: 13 Juni 2021   23:41 223
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para pemain timnas Inggris merayakan gol Raheem Sterling ke gawang Kroasia pada laga pembuka Grup D Euro 2020 di Stadion Wembley, London, Minggu (13/6/2021). (AFP/GLYN KIRK)

Sterling bungkam ujaran rasis dengan prestasi ciamik

Raheem Sterling dilahirkan di Jamaika dari pasangan orang tua Jamaika pada 1994. Sterling pindah ke London pada usia lima tahun dan memulai karirnya di Queens Park Rangers sebelum menandatangani kontrak dengan Liverpool pada 2010. 

Dia dianugerahi penghargaan Golden Boy pada 2014. Pada Juli 2015, ia bergabung dengan Manchester City dalam transfer 49 juta paun, biaya transfer tertinggi yang pernah dibayarkan untuk pemain Inggris pada saat itu. 

Dia kemudian membantu Manchester City memenangkan gelar Liga Premier berturut-turut di musim 2017--18 dan 2018--19. Pada musim 2018--19, ia dinobatkan sebagai PFA Premier League Team of the Year dan memenangkan PFA Young Player of the Year dan FWA Footballer of the Year.

Memenuhi syarat untuk juga mewakili Jamaika, Sterling melakukan debut seniornya untuk Inggris pada November 2012 setelah sebelumnya memperkuat tim muda Inggris di level U-16, U-17, U-19 dan U-21. Dia terpilih dalam skuad Inggris untuk Piala Dunia FIFA 2014 dan 2018 serta UEFA Euro 2016 dan UEFA Euro 2020.

Sterling bungkam ujaran rasis dengan permainan manis

Sterling bermain gemilang dalam laga Inggris melawan Kroasia dalam partai grup Piala Eropa 2020 (ditunda karena pandemi) yang berlangsung di Stadion Wembley, London.

Kita yang menonton pertandingan itu dibuat kagum oleh stamina Sterling yang prima. Puncaknya, ia mencetak gol penentu kemenangan 1-0 Inggris atas tim kuda hitam Kroasia.

Pada menit ke-57, Kalvin Philips mengirim umpan terobosan membelah samudera raya ke Raheem Sterling yang berlari bak kijang. Sterling dengan tenang melesakkan gol ke gawang kiper lawan.

Selebrasi Sterling dengan menengadah ke langit seakan mengatakan betapa berartinya gol itu baginya. Sebuah ungkapan syukur atas pembuktian dengan permainan manis untuk membungkan ujaran rasis.

Sterling seolah ingin mengatakan pada para pembencinya: "Hei, berhentilah mengejek pemain karena perbedaan warna kulit dengan kalian! Kami juga bisa bermain manis demi membela negara tercinta!"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun