Pada usia senja ini
Yang tak lagi muda
Namun semangat menginspirasi
Masih tetap saja membara
Bak sedap malam berkembang
Putih bersih harum mewangi
Menebarkan cinta yang tak lekang
Lewat literasi yang menginspirasi
Menulis dalam giat hati
Mewarnai literasi untuk negri
Demi baktinya pada Ibu pertiwi
Bersama Bunda Roselina sang istri
Bagai merekah semerbak bunga
Yang harumnya memenuhi jiwa
Demikian pula adanya
Ayah Tjiptadinata Effendi dalam karya nyata
Memotivasi kekasih hati
Bersama berliterasi
Menjadi pasangan sejati Ayah Bunda Literasi
Yang menginspirasi banyak hati
Memberi naungan bagi pecinta literasi
Bagai Ayah yang memberi perlindungan
Agar semangat selalu diteruskan
Untuk giat mengisi hari saling mengapresiasi
Memberi salam hangat
Teladan sapaan yang memberi semangat
Sebuah kerendahan hati
Yang menguatkan dan memberi keberanian berliterasi
Salam hormat kami
Pada Ayah Bunda Literasi
Teriring doa dan ucapan di hari istimewa :
Selamat Ulang Tahun Ayah Tjiptadinata
Selamat Merayakan 78 warsa
Yang menginspirasi jiwa
 ...
Ditulis oleh Dewari untuk Inspirasiana, 21 Mei 2021
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI