7. S.V. Walking Boyz Company
Satu lagi klub bernama unik dari Suriname: Walking Boyz Company. Artinya Gerombolan Anak-anak Berjalan. Waduh, bisa lari enggak ya para pemainnya? Nyatanya, mereka bermain di Liga Utama Suriname.Â
8. Anti Drugs Strikers F.C.
Anti Drugs Strikers bermarkas di Newton, Sierra Leone. Sayangnya konflik politik di negeri itu membuat sepak bola sulit berkembang di sana. Yang jelas, nama klub ini bisa jadi inspirasi kita melawan narkoba.Â
9. Chicken Inn F.C.
Dalam bahasa Inggris, kata "chicken" digunakan untuk menyebut sikap pengecut. Waduh, bagaimana bisa klub diberi nama binatang yang dikaitkan dengan sikap pengecut?
Ternyata nama klub Zimbabwe ini terkait erat dengan sponsor utamanya, Chicken Inn (Wisma Ayam...hehehe). Perusahaan ini adalah perusahaan makanan siap saji berbahan dasar ayam.Â
Jangan remehkan Chicken Inn. Mereka juara nasional pada 2015 di Zimbabwe!
10. Naughty BoysÂ
Duh...inilah klub paling nakal sedunia. Klub "Anak-anak Nakal" ini bermarkas di Maseru, Lesotho. Bagi yang belum tahu, Lesotho itu bukan sejenis soto ya. Negeri ini berada "di dalam" Afrika Selatan. Penduduknya cuma sekitar dua juta. Wilayahnya hanya 30 km persegi. Kalau nakal pasti ketahuan! Wkkk...
Adakah nama klub lucu dan unik yang sobat pembaca ketahui? Boleh tulis di kolom komentar.Â