Mohon tunggu...
Inosensius I. Sigaze
Inosensius I. Sigaze Mohon Tunggu... Lainnya - Membaca dunia dan berbagi

Mempelajari ilmu Filsafat dan Teologi, Politik, Pendidikan dan Dialog Budaya-Antaragama di Jerman, Founder of Suara Keheningan.org, Seelsorge und Sterbebegleitung dan Mitglied des Karmeliterordens der Provinz Indonesien | Email: inokarmel2023@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Efek Domino El Nino bagi Pertanian di Flores dan Solusi Alternatifnya

11 September 2023   09:29 Diperbarui: 11 September 2023   12:02 359
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lahan kering telah berubah jadi hijau dengan sayuran | Dokumen pribadi oleh Ino.

Fenomena Domino El Nino harus diperhatikan dengan serius oleh semua pihak agar krisis kekeringan ini dapat diatasi melalui kebijakan perlindungan mata air dan keringanan bunga pinjaman bagi para petani.


Pemilihan topik tentang dampak Domino El Nino sangat relevan untuk dibahas saat ini. 

Urgensitas pembahasan mengenai Domino El Nino berkaitan langsung dengan kenyataan yang dihadapi masyarakat petani, baik dari perspektif kehidupan sehari-hari maupun dalam konteks pertanian.

Sebagian besar masyarakat petani belum memahami penyebab kekeringan yang terjadi selama ini, bahkan istilah Domino El Nino masih terdengar asing bagi mereka. Namun, kenyataannya, masyarakat telah merasakan dampak dari Domino El Nino itu sendiri.

Apa itu Domino El Nino?

Domino El Nino adalah fenomena perubahan iklim periodik yang terjadi di Samudera Pasifik tropis. Fenomena ini terjadi karena suhu permukaan laut di kawasan tengah dan timur Samudera Pasifik meningkat secara signifikan. 

Dampak dari peningkatan suhu permukaan ini adalah perubahan pola cuaca di seluruh dunia. Selain itu, El Nino dapat mengakibatkan perubahan curah hujan yang tidak teratur dan berpotensi mengganggu sistem cuaca secara global. 

Dampaknya juga dirasakan pada ekosistem, pertanian, dan sektor-sektor lain yang terkait.

Pemahaman tentang El Nino dan dampaknya membantu masyarakat untuk menjelaskan fenomena yang selama ini belum dapat dijelaskan. 

Lahan kering yang terkena dampak El Nino | Dokumen pribadi oleh Ino Sigaze.
Lahan kering yang terkena dampak El Nino | Dokumen pribadi oleh Ino Sigaze.

Beberapa pertanyaan masyarakat yang muncul saat ini adalah: Mengapa tanaman komoditas tidak berbuah dengan baik? Mengapa hujan tidak terjadi secara teratur lagi? Mengapa suhu semakin meningkat? 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun