Mohon tunggu...
Inosensius I. Sigaze
Inosensius I. Sigaze Mohon Tunggu... Lainnya - Membaca dunia dan berbagi

Mempelajari ilmu Filsafat dan Teologi, Politik, Pendidikan dan Dialog Budaya-Antaragama di Jerman, Founder of Suara Keheningan.org, Seelsorge und Sterbebegleitung dan Mitglied des Karmeliterordens der Provinz Indonesien | Email: inokarmel2023@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Cara Mengubah Kebosanan Saat Menunggu

3 Desember 2022   16:14 Diperbarui: 3 Desember 2022   16:16 255
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cara mengubah kebosanan saat menunggu | Dokumen pribadi oleh Ino

Biarkan dirimu digoda ide-ide saat menunggu lalu menulisnya, daripada tanpa bernafas beberapa menit karena bosan menunggu | Ino Sigaze.

Sabtu, 3 Desember 2022 adalah suatu hari di mana menunggu itu benar-benar menyatu dalam hidup. Hari ini saya punya kata favorit "menunggu" (warten auf). Semua orang sudah pernah mengalami seperti apa pergulatan batin orang yang menunggu itu.

Oleh karena itu, saya tidak akan mengulas bagaimana perasaan hati saya saat menunggu, tetapi lebih pada bagaimana cara saya mengisi waktu pada saat saya menunggu.

Dalam hal ini saya ingin mengubah kecenderungan diri saya untuk mengatakan bahwa menunggu itu memang sangat membosankan. Ya, tentu saja benar seperti itu. 

Adakah cara mengubah kebosanan saat menunggu?

Namun, sudahkah orang mencari cara untuk mengubah saat yang membosankan ketika menunggu sesuatu itu? Nah, bagi saya dengan cara itu, waktu untuk menunggu perlahan-lahan berubah kualitasnya.

Kualitas dari suatu penantian atau menunggu yang kebanyakan orang menganggap itu membosankan dan sia-sia, kini mulai terasa tidak membosankan karena pada saat yang sama menulis tentang menunggu dan cara mengatasi kebosanan saat menunggu.

Kesempatan pertama ketika tiba waktunya untuk menunggu, saya mengatakan bahwa saya perlu merefleksikan seperti apa sih menunggu itu dan bagaimana caranya. Cara menunggu bagi seorang yang suka menulis adalah dengan menulis.

Inilah pilihan cara saya sekarang ini. Sambil menunggu saya coba menulis tentang menunggu dan solusi keluar dari kebosanan pada saat menunggu.

Ya, cara ini sederhana tentunya, tapi mungkin saja berguna bagi teman-teman yang suka menulis. Soalnya ada pula orang yang pada saat menunggu kehilangan ide, malah jadi pusing dan gak karuan (durcheinander).

Menulis adalah cara terbaik mengatasi kebosanan saat menunggu

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun