Mohon tunggu...
Inosensius I. Sigaze
Inosensius I. Sigaze Mohon Tunggu... Lainnya - Membaca dunia dan berbagi

Mempelajari ilmu Filsafat dan Teologi, Politik, Pendidikan dan Dialog Budaya-Antaragama di Jerman, Founder of Suara Keheningan.org, Seelsorge und Sterbebegleitung dan Mitglied des Karmeliterordens der Provinz Indonesien | Email: inokarmel2023@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Pelajari Prinsip dan Cara Membuat Persiapan Kebutuhan Liburan Lebaran 2022

10 April 2022   18:17 Diperbarui: 10 April 2022   18:20 1490
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

2. Persediaan masker yang bagus dan berkualitas aman

Tips ini memang sangat sederhana, namun perlu diingat juga bahwa apakah jika pada waktu yang bersamaan persediaan masker itu bisa mencukupi kebutuhan seluruh orang yang mudik nantinya.

Daripada rebutan, ayolah sejak dari sekarang siapkan masker buat perjalanan keluarga anda, sejauh bisa beberapa untuk perorang. Nah, karena itu bukan saja soal rencana untuk booster bagi yang belum dibooster, tetapi juga cantumkan juga rencana persediaan masker untuk keluarga. 

Kapan harusnya sudah bisa dipastikan semua sudah siap. Perhitungan praktis sebenarnya bukan saja soal bahaya covid19, tetapi juga terkait dengan musim panas dan keramaian mudik nantinya.

Sangat mungkin bagi pengendara motor, akan tersiksa dengan debu di perjalanan. Oleh karena itu, masker itu sangat penting dengan fungsi ganda, tidak hanya melindungi diri dari covid19, tetapi juga dari bahaya debu dan polusi udara selama perjalanan.

3. Menyiapkan fasilitas perjalanan secara baru dan dalam keadaan baik

Saya percaya bahwa tidak sedikit orang, yang nantinya akan menggunakan kendaraan pribadi, bahkan sepeda motor. Bagi pengendara sepeda motor, perlu dipersiapkan hal-hal praktis ini:

Perlu menyiapkan ban motor yang baru depan dan belakang, rem muka belakang harus dipastikan semua dalam keadaan sangat baik dan meyakinkan.

Tidak hanya itu, persedian bensin cadangan secukup dengan perhitungan satu liter bisa untuk berapa kilometer. Bawa serta cadang busi motor, jika ada kemungkin hujan dalam perjalanan.

Tentu juga penting lho, siapkan mantel hujan, kaca mata untuk perjalanan, helm yang ada pengikat dan kacanya. Kunci motor mungkin penting disiapkan dengan gantungan yang bisa diikat pada stir motor, untuk menghindari jangan sampai terlepas dan jatuh dalam perjalanan.

Sepeda motor harus dilengkapi dengan kaca spion. Rantai sepeda motor sebaiknya diganti baru sebelum perjalanan, demikian juga oli mesin perlu diganti dengan oli yang baru.

Ya, pada prinsipnya siapkan fasilitas perjalanan secara meyakinkan. Bahkan saya menganjurkan tidak ada salahnya, jika sebagai satu keluarga duduk bersama untuk membicarakan apa yang perlu disiapkan dan dibuat secara tertulis.

Catatan itu baik sekali untuk melihat persiapan-persiapan dan perkembangannya dalam perjalanan waktu sampai dengan hari puncaknya. Jadi, dibutuhkan satu daftar (List) kebutuhan keluarga dalam perjalanan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun