Salam Pancasila
Kita Indonesia
Kita satu
Kita tumbuh
Kita tangguh
Mempersatukan seluruh masyarakat Indonesia tanpa mengenal perbedaan agama, suku dan tradisi kedaerahan
Salam kebangsaan
Sebagai pedoman
Sebagai penopang
Dasar negera memberikan tumpuan untuk meraih cita-cita yang luhurÂ
Salam persatuan
Bentuk perjuangan
Bentuk perlawanan
Panca dan sila sebagai mediator harmoni keberagaman bumi Pertiwi
Kita IndonesiaÂ
Satu dalam keberagaman
Satu dalam harmonisasi
Mewujudkan persatuan dan kesatuan nasional menuju Indonesia yang lebih baik
Salam merdeka
Bukan dengan tinju mengepal
Bukan dengan jari telunjuk menunjuk
Melainkan tangan terbuka, mengangkat tangan, membuka lebar kelima jarinya sebagai pencerminan lima dasar negara dan meneriakkan, merdeka!
Salam merah putih
Kobarkanlah semangat merah putih
Menggelorakan semangat patriotismeÂ
Seperti akar merambat tanah, seperti hujan membangunkan dedaunan
Kita semua saudara, merah darah, putih tulang, itulah Indonesia
Ketuhanan
Kemanusiaan
Persatuan
Kerakyatan
Keadilan
Mempunyai rasa tanggungjawab serta menumbuhkembangkan jiwa nasionalisme itulah Pancasila, Pancasila selalu jaya
Kita Indonesia
Mencerdaskan, merekatkan bangsa
Kita Pancasila
Mengamalkan, menjalankan butir-butir Pancasila
Kita Bhinneka Tunggal Ika
Menyelami keberagaman, menghargai perbedaan
Bangkit bersama, bersatu membangun peradaban dunia menuju Indonesia emas 2045 dengan cinta dan memupuk kerukunan.
Osmok 1 Juni 2022 || Syarwan Edy
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H