Aplikasikan tipis-tipis saja tetapi merata.
6. Riasan mata
Setelah urusan wajah kelar, sekarang saatnya kita merias mata.
Di bawah ini ada tutorial gambar cara merias mata menggunakan eye shadow yang saya ambil dari FB Sariayu sebagai ilustrasi.
Terkesan sederhana tetapi elegan dan tidak menor.
Blush on yang berbentuk cream biasanya lebih awet dan tahan lama daripada blush on yang berbentuk powder atau padat. Tetapi sekali lagi, silahkan memakai yang kita sudah punya saja. Toh kita sudah memakai primer sebelumnya jadi tidak perlu terlalu khawatir.
8. Lipstick cair warna nude
Untuk lipstick, lebih baik memilih warna yang netral atau nude. Jangan memilih lipstick yang berwarna merah menyala seperti habis makan buah bit.
Mengapa? Karena ini kan suasana pagi hari yang tenang, akan lebih bagus kalau kita memakai warna nude yang tidak mencolok.
Kecuali untuk pesta atau kondangan di malam hari, silahkan memakai lipstickyang berwarna cetarrr membahana. Akan lebih glamour dan bagus.