Ketiga, Bantu Dengan Porsi Sederhana. Maksudnya jika ada teman lama tiba-tiba chat hanya untuk meminjam uang apalagi jumlah besar. Ketika hati tidak tega melihat kesusahan orang lain sebaiknya bantulah dengan porsi kecil. Misalkan dirinya butuh uang pinjaman 1 juta, kamu infokan hanya punya dana lebih 200 ribu dan bisa dipinjam.Â
Tujuan untuk mengetes menjaga amanah si teman lama. Seandainya ternyata dia tidak amanah, setidaknya nominal kerugian tidak besar dan masih bisa kita ikhlaskan. Uang menjadi hal sensitif jangan sampai kita sudah bersusah payah menabung atau mengirit justru uang digunakan orang lain yang tidak amanah.Â
***
Memiliki teman memang membuat aktivitas sosial kita berwarna. Kita bisa berbagi suka duka bersama teman. Namun adakalanya teman yang kita anggap baik bisa bersikap manipulatif.Â
Sikap ini selain bisa merusak pertemanan, kepercayaan juga membuat kita jadi trauma khususnya dalam lingkup pertemanan. Sebenarnya kita bisa mengatasi hal ini lebih awal seandainya kita peka dan tidak mudah percaya 100 persen pada orang lain. Sisakan sedikit rasa tidak percaya agar kita bisa mawas diri.Â
Teman manipulatif sangat banyak ada di sekitar kita. Sudah banyak pula kisah kekecewaan seseorang karena memiliki teman manipulatif. Yuk lebih bijak memilih teman pergaulan agar terhindar dari teman manipulatif semacam ini.Â
Semoga Bermanfaat
--HIM--
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H