Mohon tunggu...
H.I.M
H.I.M Mohon Tunggu... Administrasi - Loveable

Hanya orang biasa yang memiliki 1 hati untuk merasakan ketulusan, 1 otak untuk berpikir bijak dan 1 niat ingin bermanfaat bagi orang lain | Headliners 2021 | Best in Specific Interest 2021 Nominee

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Kreasi Sehat Ala Kojima, Perkuat Imun Tubuh Selama Ramadan dengan Cara Tepat dan Bijak

20 April 2021   23:00 Diperbarui: 20 April 2021   23:18 1978
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Menu Berbuka Puasa Kojima. Sumber Dokumentasi Pribadi

Tema Mystery Topic 1 Kompasiana dalam menyambut Bulan Ramadan 2021 sangat menantang. Bertemakan Madu yang Lengkap untuk Menjaga Nutrisinya Selama Berpuasa telah memunculkan ide kreasi sehat tersendiri. 

Kebetulan hari ini seorang sahabat saya bernama Wira berkunjung dari luar kota. Dirinya ada keperluan di Bogor sehingga saya rekomendasikan menginap di rumah. Sekalian sudah lama juga tidak bertemu semenjak dimutasi ke Bogor. 

Pas kedatangannya menjelang berbuka. Entah kenapa tantangan dari Kompasiana membangkitkan ide untuk Saya ingin menyajikan menu kreasi sehat dengan memadukan Kojima sebagai menu berbuka. 

Saya mengolah beberapa bahan masakan yang ada dalam kulkas. Ada ayam dan ceker yang sempat di beli beberapa hari lalu. Ada daging ayam, tempe dan ceker. Wuah mau dimasak apa ya? Apalagi saya tidak terlalu jago masak menu ala acara chef di salah satu TV Nasional jadi diolah sederhana sebisa saya saja. 

Akhirnya pilihan menu masakan saya jatuhkan untuk digoreng dan bakar saja. Ayam dan tempe saya goreng biasa dan ceker saya bakar dengan alat pemanggang di rumah. Si Wira, saya suruh untuk memasak nasi dan memotong mentimun. Tidak butuh lama ayam dan ceker pun matang. 

Kreasi Menu Berbuka Dengan Campuran Kojima. Dokumentasi Pribadi
Kreasi Menu Berbuka Dengan Campuran Kojima. Dokumentasi Pribadi

Ada pertanyaan menarik dari Wira ketika saya mengambil Kojima dari dalam Kulkas dan mulai menuangkannya diatas ayam goreng, tempe goreng, ceker bakar dan juga susu panas. 

Kenapa harus dikasih Kojima? Kenapa gak dituangkan madu merk X saja? 

Wuah ini pertanyaan yang saya tunggu dan mungkin juga terlintas dari pikiran pembaca Kompasiana. 

Berbekal product knowledge yang sempat saya baca dari Kompasiana saya bisa memberikan sedikit penjelasan kepada sahabat saya ini. 

Kojima berbeda dengan produk madu Merk X, Y atau Z yang beredar di pasaran. Kojima adalah produk madu dengan 3 kebaikan yaitu Korma, Jinten (Habbatussauda) dan madu dalam 1 kemasan. Bila diistilahkan secara gaya anak muda, Kojima bukanlah produk Kaleng-Kaleng karena memiliki berbagai macam khasiat. 

Ringkasan Manfaat Kojima. Hasil Olahan Penulis dari Productions Knowledge Kojima-Kompasiana
Ringkasan Manfaat Kojima. Hasil Olahan Penulis dari Productions Knowledge Kojima-Kompasiana

Manfaat Madu

Rasanya Kompasianer sudah familiar dengan Madu. Sejak dahulu madu telah digunakan tidak hanya untuk konsumsi makanan atau minuman namun juga untuk kesehatan tubuh. Mengintip dari hasil jurnal kesehatan yang diterbitkan oleh Iranian Journal of Basic Medical Sciences tahun 2013, madu ternyata sudah dimanfaatkan oleh manusia sejak 8.000 tahun lalu karena banyaknya manfaat untuk tubuh. 

Secara sederhana, Madu dalam produk Kojima dipercaya memberikan 3 manfaat seperti : 

  • Meningkatkan Kekebalan Tubuh
  • Menurunkan Tekanan Darah
  • Menurunkan Trigiserida

Saya juga menghubungkan manfaat madu dengan contoh sederhana kepada Wira. Kita hidup di Indonesia dengan 2 musim yaitu Kemarau dan Penghujan. Disaat masa Pancaroba saat ini, banyak sekali diantara kita yang mudah terkena pilek, flu, panas dalam, demam dan sebagainya. 

Adanya gejala tersebut dikarenakan kekebalan tubuh tengah menurun. Apalagi kini masa Pancaroba berbarengan dengan bulan Ramadan. Asupan madu dalam tubuh menjadi penting agar kekebalan tubuh semakin meningkat dan puasa semakin lancar karena tubuh dalam kondisi fit dan prima. Ini karena madu juga akan menjaga nutrisi selama kita berpuasa. 

Manfaat Jinten Hitam (Habbatussauda) 

Jinten Hitam sebagai tanaman dari timur Tengah nyatanya juga banyak digunakan oleh para ibu di rumah untuk bumbu masakan. Ini karena campuran bahan makanan dengan Jinten Hitam akan membuat masakan menjadi nikmat dan memiliki cita rasa khusus. 

Hal luar biasa ketika membaca manfaat Jinten Hitam (Habbatussauda) yang terkandung dalam Kojima membuat saya takjub. Kandungan Jinten Hitam dalam Kojima dipercaya dapat membantu melawan infeksi, virus, bakteri dan jamur. Selain itu Jinten Hitam juga memiliki kandungan Thymoquinone yang bermanfaat sebagai anti kanker. 

Wowwww, ini adalah manfaat penting bagi kita yang kini masih galau karena virus COVID-19. Jika kita rajin mengkonsumsi produk yang mengandung Jinten Hitam (Habbatussauda), niscaya tubuh mampu menghambat masuknya virus dan tidak menutup kemungkinan juga Virus COVID-19. 

Saya ingat raut muka Wira ketika saya semangat berapi-api mengkaitkan manfaat Kojima dengan isu Covid. Ya tidak ada salahnya kita sebagai manusia berusaha sebisa mungkin menghindari segala bentuk penyakit. 

Kojima bisa menjadi produk yang direferensikan untuk dicampur ke dalam beberapa olahan makanan dan minuman. Rasa nikmat dapat, tubuh sehat juga didapat. Paket komplet seperti nasi goreng yang dijual di dekat rumah. Hehe

Manfaat Kurma

Kurma telah menjadi buah favourite yang banyak diincar selama bulan Ramadan. Banyak pedagang musiman yang beralih profesi sebagai penjual kurma ketika memasuki bulan Ramadan. 

Ada hadis yang menerangkan bahwa, "Barangsiapa mengkonsumsi tujuh butir kurma ajwah pada pagi hari makan pada hari itu dia tidak akan terkena racun dan sihir."

Jika manfaat kurma sudah dijelaskan sebegitu jelas maka kurma memang dianjurkan untuk dikonsumsi oleh siapapun. Kandungan Kurma dalam Kojima memberikan manfaat meningkatkan sistem imunitas dan sumber energi pada tubuh. 

Nah, saya tidak salah jika saya rekomendasikan mencampurkan Kojima dengan menu makanan dan minuman saat berbuka dan sahur. Sebagai sumber energi tentu kurma akan membuat kita merasa kenyang lebih lama dan juga membantu mencegah penyakit dalam tubuh. 

***

Berbekal 3 kandungan utama Kojima ini maka saya sengaja mencampurkannya dengan menu olahan yang saya buat. Bayangkan ayam goreng dan tempe goreng yang digoreng agak kering kemudian dilumeri madu Kojima. Rasanya makin sedap dan menggugah selera. Ada rasa manis dalam setiap gigitan

Tidak hanya itu saya sengaja membuat susu dengan campuran Kojima karena susu sangat baik untuk tubuh karena mengandung banyak vitamin, kalsium dan zat lainnya. Ketika ditambahkan Kojima maka manfaat susu akan semakin berlipat-lipat. 

Ada kerupuk dan kurma yang sengaja dibeli sebagai pelengkap menu berbuka. Pokoknya menu berbuka yang saya buat sudah komplit, mengenyangkan dan sehat pula. Reaksi Wira, sahabat saya ketika menyantap hanya bisa bilang, Mantapppp. 

Nota Pembelian Produk Kojima Secara Online. Data Arsip Pribadi
Nota Pembelian Produk Kojima Secara Online. Data Arsip Pribadi

Saya sarankan ke Wira untuk juga membeli Kojima untuk digunakan dalam sehari-hari khususnya ketika Puasa. Momen ketika bangun telat saat sahur dan hanya tersisa beberapa menit lagi untuk santap sahur. Kita bisa oleskan roti tawar dengan Kojima maka sudah bisa membuat perut kenyang tanpa ribet dan lama. 

Sebagai gambaran saya membeli Kojima tanggal 19 April 2019 di salah satu E-Commerce. Ternyata sangat mudah ditemukan dan hanya terjangkau hanya Rp. 25.000 untuk ukuran botol 140 ml. 

Bahkan ketika saya melakukan filter dengan mencari penjual di daerah Bogor ternyata juga banyak ditemukan penjualnya. Otomatis saya langsung pesan dan kirim secepat mungkin. 

Untuk keamanan produk, saya jamin 100 % aman karena ketika melihat label depan produk sudah tercantum label MUI dan masuk kategori produk Jamu. Ternyata oh ternyata, ketika membaca komposisi produk. Selain dibuat dari olahan ekstrak kurma, ekstrak jinten hitam dan madu. Produk ini juga mengandung ekstrak asam Jawa. Wah asam manis jadi satu nih. 

Itulah sedikit kisah saya membuat menu berbuka untuk sahabat yang kebetulan bertamu sekaligus menjawab tantangan dari tema Kompasiana hari ini. Semoga ulasan saya bermanfaat ya

--HIM--

Oiya sekali lagi bagi Kompasiana yang ingin tahu lebih mendalam seputar produk KOJIMA, Madu dengan 3 kebaikan yaitu Korma, Jinten (Habbatussauda), dan madu dapat mengklik disini dan follow akun sosial media @Kojima_id

#maduyanglengkap #kojima #MyNewHealthyLifestyle

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun