Mohon tunggu...
H.I.M
H.I.M Mohon Tunggu... Administrasi - Loveable

Hanya orang biasa yang memiliki 1 hati untuk merasakan ketulusan, 1 otak untuk berpikir bijak dan 1 niat ingin bermanfaat bagi orang lain | Headliners 2021 | Best in Specific Interest 2021 Nominee

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Pendidikan Tinggi Bukan Jaminan Kesuksesan, Benarkah?

1 Februari 2019   23:40 Diperbarui: 2 Juli 2021   05:47 2830
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tidak heran, mereka akan sangat tekun dan berusaha mendapatkan IPK setinggi mungkin agar memudahkan dirinya diterima di perusahaan yang diinginkan. Upaya ini membuat kemampuan diri (softskill) serta jaringan menjadi sangat terbatas.

Orang yang berpendidikan rendah di dalam hatinya akan terbesit rasa pesimis untuk bersaing dalam memperoleh pekerjaan. Cara untuk bertahan hidup adalah dengan berusaha menciptakan usaha yang dapat dijadikan tumpuan hidup. Pengalaman hidup ini membuat mereka berusaha untuk bangkit dan berkembang setiap harinya.

Ketika seseorang sibuk menghabiskan masa kuliah S1 selama 4 tahun kemudian S2 selama 2 tahun dengan harapan akan diterima di perusahaan yang baik. 

Bagi orang tidak merasakan jenjang kuliah, waktu 6 tahun jika digunakan untuk merintis usaha maka kurun waktu tersebut akan membuat  mental terasah, bisnis yang tengah berkembang serta jaringan yang telah luas.

Kini banyak orang yang lulus kuliah S1 dan langsung melanjutkan kuliah S2 justru di saat telah lulus ternyata lebih susah mencari pekerjaan. Banyak perusahaan yang ragu untuk merekrut karena pengalaman kerja yang minim, ekspetasi yang tidak sesuai baik bagi perusahaan yang merekrut ataupun pelamar. Ini pula yang terjadi pada teman-teman saya yang lulusan S2 di mana mereka akhirnya banting stir untuk melamar sebagai dosen atau tenaga pengajar. Alhasil harapan akan sukses secara finansial justru jauh dari harapan. 

Eka Tjipta Widjaja, tokoh yang berpengaruh dalam dunia properti serta berhasil menjadikan Sinar Mas sebagai lini usaha sukses tidak hanya di Indonesia namun juga internasional tentu dibangun tidak dalam sehari.

Baca juga: Transformasi Pendidikan Tinggi di Tahun 2021

Kegigihan beliau melawan himpitan ekonomi dilakukan dengan berusaha berbisnis secara kecil-kecilan yang dimulai sejak kecil. Berkali-kali merasakan kebangkrutan justru menguatkan mental beliau hingga akhirnya kini menjadi konglomerat dengan kekayaan mencapai triliunan rupiah.

Usaha Inul Vizta yang Dirintis Inul Daratista. Sumber Entertainment Kompas
Usaha Inul Vizta yang Dirintis Inul Daratista. Sumber Entertainment Kompas
Inul Daratista dapat menjadi sosok inspiratif lainnya dimana ketika pertama kali muncul sebagai penyanyi dandut. Banyak cibiran dan cemoohan yang diterima. Tidak berpendidikan tinggi serta berasal dari daerah yang berkeinginan kuat merantau ke Jakarta menjadikan Inul paham betul tentang arti perjuangan hidup. 

Saya melihat bahwa meskipun tidak berpendidikan tinggi, selagi masih ada niat maju dan mampu melihat peluang. Justru ini menjadi kunci kesuksesan. Terbukti usaha Inul Vizta menjadi usaha karaoke terkemuka di Indonesia.

Banyak generasi muda yang berpikir pesimis atau menyalahkan keadaan mengapa dirinya tidak bisa merasakan bangku kuliah. Namun dengan adanya kisah inspiratif yang didapat dari tokoh yang memiliki background sama justru dapat menjadi penyemangat untuk meraih kesuksesan. Bukan pendidikan yang mengantar kita sukses namun mental dan niat lah yang menjadi kunci utama. Semoga dapat menjadi inspirasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun